Nikmatnya Olahan Lodeh Pucuk Daun Singkong Pakai Pete dan Ikan Asin

Senin, 14 Oktober 2019 - 12:31 WIB
Nikmatnya Olahan Lodeh...
Nikmatnya Olahan Lodeh Pucuk Daun Singkong Pakai Pete dan Ikan Asin
A A A
JAKARTA - Lodeh Pucuk Daun Singkong menawarkan menu sayuran yang menggoda. Tak hanya mengandalkan daun singkong yang rasa kuah santan yang gurih, juga menghadirkan tempe dan ikan asin. Bagi mereka yang suka pedas, bisa ditambahkan.

Rudy Choirudin berbagi resep dalam program Rasasayange yang ditayangkan MNCTV setiap Sabtu, pukul 08.00 WIB dan program Rudy dan Sahabat yang ditayangkan RCTI setiap Minggu pukul 07.30 WIB. Berikut cara mengolahnya.

Bahan 1:
200 g Pucuk Daun Singkong (4-5 lembar dari pucuk daun), rebus, lalu rajang kasar
100 g Tempe, potong balok
50 g Ikan Asin, rendam, potong tipis lebar, lalu goreng
15 buah Petai, potong 2 bagian
3 buah Cabe Merah, rajang serong
7 buah Cabe Rawit Merah utuh
3 buah Cabe Rawit Merah, rajang

Bahan 2:
8 buah Bawang Merah, rajang
4 siung Bawang Putih, rajang

Bahan 3:
6 sdm Minyak Goreng
750 ml/ 3 gelas Santan Encer
1 saset Desaku Bubuk Lodeh
1½ sdt Garam
1 sdm Gula Pasir
250 ml/ 1 gelas Santan Kental

Cara Membuat:
Rajang bahan 2. Panaskan minyak goreng, tumis bawang putih hingga kekuningan. Masukkan bawang merah, tumis kembali hingga harum. Larutkan 1 saset Desaku Bubuk Lodeh dengan santan encer, aduk rata. (Baca juga: Jungkook BTS Potong Rambut, Netizen Heboh di Twitter ).

Tuang larutan bumbu ke dalam tumisan dan masak hingga bumbu larut dan mengembang. Masukkan garam dan gula pasir, aduk hingga larut. Masukkan tempe, cabe rawit, cabe merah dan petai, aduk hingga aroma langu cabe dan petai hilang. Masukkan pucuk daun singkong, aduk rata. Masukkan ikan asin, aduk rata.

Masukkan santan kental, masak hingga mulai mendidih kembali. Angkat dan sajikan panas-panas. Selamat menikmati!
(tdy)
Berita Terkait
Kolaborasi Budaya Indonesia...
Kolaborasi Budaya Indonesia dan Malaysia dalam Festival Kita Serumpun
Gopek House, Lestarikan...
Gopek House, Lestarikan Kelezatan Kuliner Indonesia Peranakan melalui Pengalaman Kuliner Unik
Sarirasa Group Melalui...
Sarirasa Group Melalui Pantura Ungkap Kembali Perjalanan Rasa Jawa yang Terlupakan
Mengunjungi Bakmie Tjo...
Mengunjungi Bakmie Tjo Kin, Kedai Mie Hits di Cihapit Bandung
Semarak Pesta Kuliner...
Semarak Pesta Kuliner Sedaap Hadir Jelang Ramadan, Sajikan Kuliner Favorit Masyarakat Indonesia
Bantu Bisnis Kuliner...
Bantu Bisnis Kuliner Skala UKM, Endeus Gelar Cooking Class Virtual Gratis!
Berita Terkini
Keanu Reeves Dipastikan...
Keanu Reeves Dipastikan Bakal Bintangi Film John Wick 5
5 jam yang lalu
5 Fakta Menarik Ray...
5 Fakta Menarik Ray Sahetapy, Aktor Senior yang Meninggal di Usia 68 Tahun
6 jam yang lalu
Ruben Onsu Jadi Mualaf,...
Ruben Onsu Jadi Mualaf, Sarwendah Beri Respons Bijak
7 jam yang lalu
Weak Hero Class 2 Tayang...
Weak Hero Class 2 Tayang Perdana 25 April, Park JI Hoon Kembali sebagai Yeon Si Eun
8 jam yang lalu
Ray Sahetapy Berwasiat...
Ray Sahetapy Berwasiat Ingin Dimakamkan di Sulawesi Tengah
9 jam yang lalu
Dimakamkan Jumat, Jenazah...
Dimakamkan Jumat, Jenazah Ray Sahetapy Akan Disalatkan di Masjid Istiqlal
10 jam yang lalu
Infografis
2 Negara NATO akan Kirim...
2 Negara NATO akan Kirim Jet Tempur dan Kapal Perang ke Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved