Hari Pertama Tayang, Akhir Kisah Cinta Si Doel Diserbu Penonton

Kamis, 23 Januari 2020 - 16:21 WIB
Hari Pertama Tayang,...
Hari Pertama Tayang, Akhir Kisah Cinta Si Doel Diserbu Penonton
A A A
JAKARTA - Film Akhir Kisah Cinta Si Doel tayang perdana di seluruh bioskop Indonesia hari ini, Kamis (23/1/2020). Di hari pertama penayangannya, film garapan Falcon Pictures dan Karnos Film ini langsung menyedot perhatian banyak penonton.

Rano Karno selaku pemeran, sutradara, sekaligus produser film Akhir Kisah Cinta Si Doel mengatakan bahwa, berdasarkan pantauan, seluruh studio di Indonesia penuh dikunjungi penonton untuk menonton film Akhir Kisah Cinta Si Doel sampai malam hari.

"Tadi kalo kita pantau seluruh Indonesia jam 12, jam 1 rame. Bahkan sampe jam 9 penuh," kata Rano Karno di acara Dahsyatnya Si Doel 3 di MNC Studios, Kebon Jeruk, Jakarta, Kamis (23/1/2020).

Sebelumnya, Rano Karno menjelaskan alasannya kenapa film yang sudah menghibur masyarakat selama 27 tahun ini berakhir. Alasannya sederhana. Pasalnya, jika berkepanjangan, film ini justru tidak akan memiliki kesan.

Pria 59 tahun itu ingin, film ini tidak hanya menghibur masyarakat tapi juga memberikan kesan yang melekat di hati penonton. Tak dipungkiri Rano mengungkapkan, selama puluhan tahun bersama menjalani syuting Si Doel, memberikan banyak kenangan yang indah. Namun sayang, film ini harus diakhiri.

"Kita ini mulai tahun 92. Masih ada Babe Benyamin, masih ada Mas Karyo begitu banyak kenangan tapi mesti diakhir kalo nggak berkepanjangan dan nggak punya kesan. Yang paling kenceng keakraban, persahabatan yang aneh. Saling menghargai, saling mencintai tapi tidak bisa memiliki," kata Rano.

Akhir Kisah Cinta Si Doel yang mulai tayang hari ini tersebut diharapkan akan menjawab kepada siapa hati Doel berlabuh. Selama 27 tahun mengudara, drama kisah cinta segitiga antara Doel, Sarah dan Zaenab seolah tak pernah berakhir. Namun, di film ketiga inilah, Doel akan menentukan pilihannya sehingga tak heran para penggemar pun antusias menonton film ini.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0108 seconds (0.1#10.140)