Olahan Mudah, tapi Enak: Tempe Bakar Sambal Kemangi

Kamis, 30 Januari 2020 - 18:12 WIB
Olahan Mudah, tapi Enak:...
Olahan Mudah, tapi Enak: Tempe Bakar Sambal Kemangi
A A A
JAKARTA - Tempe menjadi bahan yang mudah diolah. Bahkan, digoreng biasa pun dengan menggunakan garam dan bawang putih sebagai rendamannya, terasa nikmat. Apalagi jika dikreasikan lagi, seperti membuat Tempe Bakar Sambal Kemangi.

Irisan tempe direndam dalam bumbu kaldu ayam, bawang putih, kecap, dan merica. Lalu dipanggang dalam wajan grill. Disajikan dengan sambal kemangi. Penasaran cara membuatnya? Endeustv berbagi resepnya.

Bahan-bahan:

300 gr tempe
1 sdm royco kaldu-ayam
2 siung bawang-putih parut
1 sdm kecap-manis
½ sdt garam
½ sdt merica bubuk
200 ml air
3 sdm minyak-goreng untuk olesan

Sambal kemangi:

3–4 sdm minyak-goreng
15 buah cabai-merah-keriting, iris kasar
4 buah cabai-rawit-merah
3 siung bawang-putih
3 butir bawang-merah, iris kasar
1 buah tomat, iris kasar
½ sdm royco kaldu-ayam
1 sdt terasi matang
½ sdt air jeruk-limau
3 tangkai daun-kemangi

Cara membuat:

Lumuri tempe dengan kaldu rasa ayam, bawang putih, kecap manis, garam, merica dan air. Diamkan selama 20 menit hingga bumbu meresap.

Panaskan alat pemanggang di atas api. Olesi dengan minyak goreng. Bakar tempe sambil diolesi dengan bumbu perendam, balikkan dan bakar hingga matang. Angkat.

Sambal kemangi: Panaskan minyak dalam wajan, goreng cabai, bawang putih, dan bawang merah hingga layu, tambahkan tomat. Aduk hingga cabai dan tomat layu, angkat. Ulek bersama Royco Kaldu Rasa Ayam, garam, terasi, dan gula, tambahkan air jeruk limau, aduk. Campur bersama daun kemangi, aduk rata. Sisihkan. Sajikan tempe bakar dengan sambal kemangi.
(tdy)
Berita Terkait
Kolaborasi Budaya Indonesia...
Kolaborasi Budaya Indonesia dan Malaysia dalam Festival Kita Serumpun
Gopek House, Lestarikan...
Gopek House, Lestarikan Kelezatan Kuliner Indonesia Peranakan melalui Pengalaman Kuliner Unik
Sarirasa Group Melalui...
Sarirasa Group Melalui Pantura Ungkap Kembali Perjalanan Rasa Jawa yang Terlupakan
Mengunjungi Bakmie Tjo...
Mengunjungi Bakmie Tjo Kin, Kedai Mie Hits di Cihapit Bandung
Semarak Pesta Kuliner...
Semarak Pesta Kuliner Sedaap Hadir Jelang Ramadan, Sajikan Kuliner Favorit Masyarakat Indonesia
Bantu Bisnis Kuliner...
Bantu Bisnis Kuliner Skala UKM, Endeus Gelar Cooking Class Virtual Gratis!
Berita Terkini
Sinopsis Heavenly Ever...
Sinopsis Heavenly Ever After, Kisah Cinta Abadi yang Dipertemukan Kembali di Surga
1 jam yang lalu
Alasan Tak Lazim Pangeran...
Alasan Tak Lazim Pangeran Edward Bergelar Earl of Wessex Ketimbang Duke
2 jam yang lalu
Kisah Agustin Ningsih,...
Kisah Agustin Ningsih, Mantan Karyawan yang Kini Sukses Jadi Beauty Creator Berkat Shopee Live
3 jam yang lalu
Mengenal 3 Anak Pangeran...
Mengenal 3 Anak Pangeran William dan Kate Middleton, Penerus Takhta Kerajaan Inggris
3 jam yang lalu
Profil Ricky Siahaan,...
Profil Ricky Siahaan, Gitaris Seringai yang Meninggal saat Konser di Jepang
4 jam yang lalu
Sinopsis Original Series...
Sinopsis Original Series Vision+ di RCTI Montir Cantik Eps 2: Jadi Montir Pembawa Keberuntungan, Indah Unjuk Keahlian
5 jam yang lalu
Infografis
Ukraina Dalangi Pembunuhan...
Ukraina Dalangi Pembunuhan Jenderal Rusia tapi Tak Ubah Hasil Perang
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved