Aktor Idris Elba Positif COVID-19

Selasa, 17 Maret 2020 - 12:35 WIB
Aktor Idris Elba Positif COVID-19
Aktor Idris Elba Positif COVID-19
A A A
JAKARTA - Aktor Idris Elba mengumumkan positif COVID-19 melalui akun Twitter pribadinya. Menurut Elba, dirinya tidak menunjukkan gejala apapun dan telah melakukan isolasi diri di rumah setelah dinyatakan positif terinfeksi.

"Pagi ini saya dinyatakan positif COVID-19," tulis Elba seperti dilansir dari laman Channel News Asia.

“Saya merasa baik-baik saja. Sejauh ini saya tidak memiliki gejala, tetapi telah diisolasi sejak mengetahui tentang kemungkinan paparan virus saya ini. Tetap di rumah dan bersikap pragmatis. Saya akan memberi Anda informasi terbaru tentang apa yang saya lakukan," lanjutnya.

Dalam kondisi seperti ini, bintang film Fast and Furious itu menyarankan masyarakat untuk tidak panik. "Jangan panik," tandasnya.

Melalui akun Twitternya, Elba juga membuat video tentang ia dan sang istri, Sabrina Dhowre. Dalam video tersebut, Elba menjelaskan bagaimana dirinya menjalani tes setelah melakukan kontak dengan seseorang yang juga positif COVID-19.

“Saya baik-baik saja. Sabrina belum dites tapi dia baik-baik saja. Saya tidak memiliki gejala apapun. Saya dites karena menyadari sudah terpapar pada seseorang yang juga dites positif," ungkapnya.

"Saya baru tahu pada Jumat lalu mereka dinyatakan positif COVID-19. Saya mengkarantina diri saya dan segera menjalani tes, lalu mendapatkan hasilnya hari ini," tambah Elba.

Lebih lanjut aktor 47 tahun itu juga mendorong orang lain untuk waspada dan saling memperhatikan.

“Dengar, kita hidup di dunia yang terpecah sekarang. Kita semua bisa merasakannya, itu omong kosong. Tapi, sekarang saatnya untuk solidaritas. Sekarang saatnya memikirkan satu sama lain. Ada begitu banyak orang yang hidupnya telah terpengaruh, dari orang-orang yang telah kehilangan sosok yang mereka cintai hingga kehilangan mata pencaharian. Ini nyata," tandasnya.

Selain Elba, aktor lain yang baru-baru ini dites positif COVID-19 adalah bintang Game of Thrones Kristofer Hivju dan aktris Olga Kurylenko. Kurylenko berbagi di Instagramnya bahwa dia belum bernasib baik setelah dites positif COVID-19, serta telah menderita gejala demam dan kelelahan selama seminggu.

Sementara itu, Hivju yang berperan sebagai Tormund dalam Game Of Thrones mengungkapkan, telah didiagnosa dan akan mengisolasi diri sendiri beserta keluarganya.
(tsa)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0384 seconds (0.1#10.140)