Usir Rasa Kantuk Saat Bekerja

Senin, 10 November 2014 - 11:49 WIB
Usir Rasa Kantuk Saat Bekerja
Usir Rasa Kantuk Saat Bekerja
A A A
RASA kantuk tidak mempedulikan waktu dan tempat. Rasa ini cenderung mengganggu konsentrasi saat menjalankan aktifitas, termasuk saat bekerja di kantor. Pada jam kerja atau ketika rapat penting, apabila rasa kantuk menyerang anda, otomatis dapat akan mempengaruhi kinerja anda.

Tentunya ini hal yang sangat memalukan, jika anda ketahuan sedang tertidur di saat jam kerja, terlebih lagi ketika ada rapat yang sangat penting. Sebagai seorang karyawan anda dituntut untuk berkonsentrasi tinggi saat di kantor, terlebih lagi jika profesi anda seperti sopir, pengendali lalu lintas udara, dokter, dan sebagainya. Karena, jika anda sampai tidak fokus akibat rasa kantuk yang datang, akibatnya akan fatal bagi orang lain.

Namun, bagi anda yang sering dilanda rasa kantuk tidak perlu khawatir. Karena ada tips untuk menghilangkan rasa kantuk pada saat bekerja.

1. Konsumsi Kafein
Minum minuman yang mengandung kafein seperti kopi, teh, atau minuman berenergi dapat meningkatkan produksi adrenalin. Selain itu, kafein juga dapat menghambat zat kimia penyebab kantuk. Namun demikian harus dalam takaran yang tepat dan tidak berlebihan. Para ahli menganjurkan untuk tidak konsumsi kafein lebih dari 200mg per hari atau setara dengan 3 cangkir kopi.

2. Mengemil
Cari camilan sebagai teman anda disaat sedang bekerja. Tentunya cari camilan yang sehat, yang rendah kalori. Ngemil termasuk sebagai “obat” untuk mengusir kantuk. Camilan yang mempunyai protein tinggi dapat merangsang sel orexin pada otak yang akan mengirimkan impuls listrik.

Hal ini akan membuat seseorang tetap terjaga dan waspada. Namun begitu sebaliknya dengan camilan yang banyak mengandung karbohidrat, sebab camilan seperti ini akan membuat kita mudah mengantuk karena dapat meningkatkan dan menurunkan kadar gula darah dengan sangat cepat.

3. Bergerak.
Duduk dengan waktu yang lama dapat menyebabkan rasa kantuk. Jika pekerjaan anda menuntut anda untuk duduk terus dan berhadapan dengan komputer, sebaiknya lakukan sedikit peregangan sekali waktu atau berjalan sebentar agar aliran darah kembali lancar.

4. Mendengarkan musik
Mendengarkan musik dapat mengembalikan mood dan mengembalikan tingkat konsentrasi anda disaat rasa kantuk mendera. Hal ini juga sesuai dengan hasil sebuah studi di Taiwan yang menemukan bahwa seseorang cenderung memiliki level konsentrasi tinggi saat mendengarkan musik ketika sebelum ujian berlangsung.

5. Menghirup aroma tertentu
Cobalah menghirup aroma tertentu karena dinilai cukup efektif untuk mengembalikan daya konsentrasi anda. Aroma-aroma seperti kayu manis, cokelat, kopi, dan pepermint cukup efektif untuk membuat mata tetap “on”.

6. Sinar matahari yang cukup
Seseorang yang kurang terkena paparan sinar matahari akan cenderung diserang rasa kantuk. Usahakan ruangan/tempat kerja anda mendapatkan cahaya matahari yang cukup agar terhindar dari kantuk saat bekerja.

7. Olahraga dan tidur cukup
Olahraga seperti joging atau lari pagi sebelum bekerja, dapat membuat tubuh lebih segar dan bugar, sehingga anda akan merasa bersemangat saat beraktivitas. Tidurlah yang cukup dan hindari yang namanya begadang, sehingga akan meminimalkan resiko akan rasa kantuk yang menyerang di saat jam kerja.

8. Konsultasikan dengan dokter
Bisa jadi rasa kantuk yang anda alami merupakan tanda adanya gangguan kesehatan pada diri anda seperti sleep apnea atau anemia. Oleh sebab itu, bersegeralah untuk berkonsultasi dengan dokter mengenai keluhan yang anda alami.
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5292 seconds (0.1#10.140)