MNC Pictures Rilis 7 Hari 24 Jam

Rabu, 19 November 2014 - 18:41 WIB
MNC Pictures Rilis 7...
MNC Pictures Rilis 7 Hari 24 Jam
A A A
JAKARTA - Seperti apa jadinya jika sepasang suami istri sama-sama jatuh sakit dan dirawat di satu kamar di rumah sakit? Seru? Atau justru mengharukan?

MNC Pictures menggambarkan kisah itu dalam film yang disutradarai Fajar Nugros, "7 Hari 24 Jam".

Film komedi romantis yang dibintangi Dian Sastro dan Lukman Sardi ini mengisahkan tentang Tania (Dian Sastro) dan Tyo (Lukman Sardi) yang sama-sama harus menjalani perawatan di rumah sakit karena sakit akibat kecapaian bekerja.

Pada hari-hari pertama dirawat, keduanya masih mesra, tapi masalah datang ketika mereka sama-sama merasa pasangan mereka telah berubah. Apalagi dengan kehadiran pihak lain seperti bos Tania dan mantan pacar Tyo.

Pasangan yang telah menikah selama 5 tahun dan dikarunai satu putri ini pun harus saling bercermin pada diri masing-masing tentang pernikahan mereka.

Film ini dikemas dengan cukup sederhana. Setting film ini 80% diambil di kamar rumah sakit. Produser "7 Hari 24 Jam" Affandi Abdul Rahman menyatakan, pihaknya harus membuat replika rumah sakit karena tidak mungkin menggunakan rumah sakit betulan untuk keperluan syuting.

Film yang bakal tayang perdana pada 27 November ini juga menjadi tantangan bagi Fajar, yang harus mengarahkan para aktor dan aktrisnya untuk berperan dalam film komedi.

"Ngarahin Dian itu tantangan. Awalnya saya sempat berpikir macam-macam, tapi ternyata nggak seperti yang saya bayangkan. Dian mudah diarahkan. Dia bisa tidur ngorok," papar Fajar dalam acara press screening film di Jakarta, Rabu (19/11/2014).

Bagi Dian dan Lukman, film ini adalah pengalaman pertama mereka di genre komedi romantis.

"Saya sudah 6 tahun tidak main film dan ini film pertama saya. Komedi romantis ternyata menyenangkan. Saya suka prosesnya," ujar Dian.

Sementara Lukman berharap film ini mampu menjadi hiburan bagi masyarakat. "Mudah-mudahan film ini bisa menghibur dan ada yang bisa didapat dari film ini," imbuhnya.
(hyk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0880 seconds (0.1#10.140)