Aksi untuk Selamatkan Bumi
A
A
A
Perusahaan pengemasan pangan Tetra Pak bekerja sama dengan Hypermart meluncurkan kampanye One Pack, One Act for Our Earth sebagai salah satu program CSR mereka.
Program ini bertujuan mengajak pelanggan Hypermart, peritel modern yang berada di bawah naungan PT Matahari Putra Prima Tbk (MPP) serta masyarakat luas untuk melakukan tindakan nyata demi melestarikan lingkungan. Melalui program ini, konsumen bisa berpartisipasi menyelamatkan bumi.
Caranya dengan membawa kemasan karton Tetra Pak yang telah hadis dikonsumsi untuk dikumpulkan, kemudian didaur ulang di sentra pengumpulan kemasan karton Tetra Pak. Sebagai tahap awal, pengumpulan karton bekas kemasan ini baru dilaksanakan di Hypermart Puri Indah, Hypermart Metropolis, dan Hypermart Cikarang.
Di tiap outlet Hypermart tersebut, pelanggan akan diberi edukasi tentang kemasan Tetra Pak dan cara untuk mengumpulkannya secara rutin. Melalui serangkaian kegiatan interaktif, pelanggan Hypermart juga bakal diberikan kesempatan untuk memperoleh suvenir yang terbuat dari hasil daur ulang kemasan karton Tetra Pak sebagai bentuk apresiasi atas peran aktif mereka.
Fase pertama program ini akan berlangsung selama November 2014 hingga Februari 2015, lalu dilanjutkan dengan pendirian Pojok Daur Ulang Kemasan Karton demi makin membiasakan perilaku konsumen dalam mendaur ulang kemasan karton bekas pakai.
“Sebagai peritel yang memiliki kepedulian tinggi terhadap lingkungan, Hypermart sengaja mendukung kerja sama dengan Tetra Pak Indonesia untuk membangun kepedulian konsumen dan masyarakat dengan satu tindakan nyata,” kata Director Public Relation & Communication PT MPP Danny Kojongian.
“Tetra Pak Indonesia ingin memberikan apresiasi yang besar atas dukungan dan kerja sama Hypermart dalam membangun sentra-sentra pengumpulan kemasan karton Tetra Pak untuk didaur ulang. Hypermart adalah peritel pertama di Indonesia yang memelopori program daur ulang kemasan karton Tetra Pak kepada pelanggan.
Kampanye kami diharapkan dapat menumbuhkan kesadaran masyarakat untuk terus melestarikan lingkungan. Merupakan komitmen kami pula untuk membantu membangun mata rantai daur ulang yang berkelanjutan,” pungkas Direktur Komunikasi Tetra Pak Mignonne NB Maramis.
Titi sa
Program ini bertujuan mengajak pelanggan Hypermart, peritel modern yang berada di bawah naungan PT Matahari Putra Prima Tbk (MPP) serta masyarakat luas untuk melakukan tindakan nyata demi melestarikan lingkungan. Melalui program ini, konsumen bisa berpartisipasi menyelamatkan bumi.
Caranya dengan membawa kemasan karton Tetra Pak yang telah hadis dikonsumsi untuk dikumpulkan, kemudian didaur ulang di sentra pengumpulan kemasan karton Tetra Pak. Sebagai tahap awal, pengumpulan karton bekas kemasan ini baru dilaksanakan di Hypermart Puri Indah, Hypermart Metropolis, dan Hypermart Cikarang.
Di tiap outlet Hypermart tersebut, pelanggan akan diberi edukasi tentang kemasan Tetra Pak dan cara untuk mengumpulkannya secara rutin. Melalui serangkaian kegiatan interaktif, pelanggan Hypermart juga bakal diberikan kesempatan untuk memperoleh suvenir yang terbuat dari hasil daur ulang kemasan karton Tetra Pak sebagai bentuk apresiasi atas peran aktif mereka.
Fase pertama program ini akan berlangsung selama November 2014 hingga Februari 2015, lalu dilanjutkan dengan pendirian Pojok Daur Ulang Kemasan Karton demi makin membiasakan perilaku konsumen dalam mendaur ulang kemasan karton bekas pakai.
“Sebagai peritel yang memiliki kepedulian tinggi terhadap lingkungan, Hypermart sengaja mendukung kerja sama dengan Tetra Pak Indonesia untuk membangun kepedulian konsumen dan masyarakat dengan satu tindakan nyata,” kata Director Public Relation & Communication PT MPP Danny Kojongian.
“Tetra Pak Indonesia ingin memberikan apresiasi yang besar atas dukungan dan kerja sama Hypermart dalam membangun sentra-sentra pengumpulan kemasan karton Tetra Pak untuk didaur ulang. Hypermart adalah peritel pertama di Indonesia yang memelopori program daur ulang kemasan karton Tetra Pak kepada pelanggan.
Kampanye kami diharapkan dapat menumbuhkan kesadaran masyarakat untuk terus melestarikan lingkungan. Merupakan komitmen kami pula untuk membantu membangun mata rantai daur ulang yang berkelanjutan,” pungkas Direktur Komunikasi Tetra Pak Mignonne NB Maramis.
Titi sa
(bbg)