Keran Desain Kontemporer Gaya Abad Pertengahan

Jum'at, 12 Desember 2014 - 10:18 WIB
Keran Desain Kontemporer...
Keran Desain Kontemporer Gaya Abad Pertengahan
A A A
Brizo, produk keran dan perlengkapan mewah dari Delta Faucet Company, memperkenalkan rangkaian lini keran, perlengkapan, dan aksesori untuk mandi dengan nama Sotria.

Produk ini tercipta lewat kepekaan akan desain kontemporer dengan sentuhan lembut yang terinspirasi dari gaya lama abad pertengahan.

Koleksi terbaru produk keran ini memiliki desain triangular unik dengan arsitektur yang efisien, terinspirasi dari gaya hidup mewah desainer kenamaan Celine Garland ketika dia tumbuh besar di Singapura.

Garland yang lahir dan dibesarkan di Singapura mengatakan, koleksi Sotria terinspirasi oleh perpaduan dari desain rapi dengan siluet ramping seperti pesawat terbang dan kecintaan dirinya pada bentuk geometris dasar. “Arsitektur dengan sudut atau ujung berbentuk triangular yang dipadu dengan berbagai konfigurasi dan fitur-fitur yang agung, membuat seluruh koleksi menjadi pilihan sempurna untuk seni mandi yang kontemporer, modern, dan transisional,” tuturnya.

Dengan siluet triangular yang khas, koleksi Sotria terdiri atas desain keran satu pegangan dan keran widespread lavatory yang memiliki aliran air yang menyebar melalui ujung keran bercabang atau tertutup, keran dinding atau shower , keran berdiri atau freestanding faucet untuk tub , keran roman, dan bidet .

Baik ujung keran bercabang atau tertutup memberikan aliran air yang elegan dan indah bagi para pemilik rumah yang mencari fitur yang luar biasa. Pilihan custom shower terdiri atas aliran air sedang tempassure thermostatic shower , serta sensori highflow thermostatic shower.

Kedua shower tersebut dapat dipasang dengan berbagai komponen keran, termasuk pancuran dengan lima fungsi yang dilengkapi dengan teknologi H2Okinetic yang memberikan pengalaman mandi mewah dengan penggunaan air yang hemat, namun memiliki sensasi air melimpah seperti menyelimuti tubuh, dan Hydrati 2|1, desain shower yang terintegrasi dengan kenyamanan.

Rangkaian aksesori lengkap, termasuk gantungan jubah mandi, gantungan handuk, perkakas laci, dan banyak lagi aksesori lain memperpanjang rangkaian koleksi mewah untuk menciptakan penampilan yang sangat menarik untuk kamar mandi.

Koleksi ini tersedia dalam berbagai pilihan bahan polesan akhir, seperti chrome, brilliance nikel, dan matte black . Ada juga produk baru yaitu Brilliance Luxe Nickel dengan tekstur atau gradasi finishing yang lembut. Di Indonesia, rangkaian produk dan koleksi Sotria tersedia melalui dealer lokal Delta Faucet, yaitu PT Intermulindo Utama dan PT Home Niche.

Rendra hanggara
(ars)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0790 seconds (0.1#10.140)