Mengutamakan Keamanan

Rabu, 24 Desember 2014 - 11:53 WIB
Mengutamakan Keamanan
Mengutamakan Keamanan
A A A
Regional General Manager Uber Mike Brown mengatakan, Uber yang telah beroperasi di 250 kota dan 51 negara selalu mengedepankan keamanan. ”Keamanan adalah prioritas terdepan kami, di negara mana pun Uber beroperasi,” ujar Brown.

Bukan hanya pengemudi yang telah berizin dan berpengalaman, lewat aplikasi itu penumpang juga bisa mengakses menu “share my ETA (estimated time of arrival)”. Menu tersebut memungkinkan penumpang membagikan data perjalanan dan perkiraan waktu kedatangan kepada teman atau keluarga sehingga mereka dapat mengikuti perjalanan penumpang secara real-time melalui aplikasi.

Sebelum masuk ke dalam kendaraan pun calon penumpang bisa langsung melihat nama, foto, dan detail kontak pengemudi beserta plat nomor kendaraan. ”Uber memiliki sistem kontrol transparan. Pengemudi, misalnya, mendapat penilaian (rating) langsung dari penumpang. Perusahaan rekanan kami juga harus memenuhi syarat-syarat khusus yang kami ajukan,” papar Brown.

Brown juga mengatakan, semua kendaraan di Jakarta yang beroperasi di dalam platform Uber telah terdaftar dalam perusahaan rentaldengan asuransi komersial penuh yang telah diinspeksi oleh Uber, mengikuti semua persyaratan registrasi dan perizinan, serta terdaftar di Dishub.

Karena itu, dia mendorong agar lebih banyak pengguna mengunduh aplikasi dan mecoba langsung pengalaman menggunakan layanan Uber. ”Kami menerima respons yang sangat baik di Indonesia. Bahkan, melebihi ekspektasi,” sebutnya. Pihak Uber juga mengaku sangat terbuka untuk dapat bekerja sama dengan pemerintah dalam mempromosikan moda transportasi umum yang aman,efisien, dan mudah digunakan.

Danang arradian
(ftr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1435 seconds (0.1#10.140)