Konsumsi Air Putih untuk Kesehatan

Selasa, 06 Januari 2015 - 11:51 WIB
Konsumsi Air Putih untuk...
Konsumsi Air Putih untuk Kesehatan
A A A
MANFAATkonsumsi air putih bagi kesehatan sudah tak terbantahkan. Belakangan, sebuah studi ilmiah di Jepang telah membuktikan keampuhan kebiasaan minum air saat perut kosong untuk mengobati berbagai gangguan kesehatan.

Kebiasaan konsumsi air putih saat perut kosong bisa meredakan berbagai penyakit. Mulai dari sakit kepala, gangguan sistem jantung, artritis, detak jantung cepat, hingga gangguan menstruasi. Seperti dilansir Dailymail , penelitian tersebut mengungkapkan, kebiasaan ini berhasil membantu orang tua yang mengidap penyakit serius, termasuk penyakit modern sekalipun.

Kebiasaan minum air putih setelah bangun tidur pada pagi hari saat perut kosong memang sudah populer di Jepang. Metode minum air putih saat perut kosong ini menjadi terapi yang baik untuk mengobati penyakit dan bagi mereka yang dapat menikmati hidup sehat. Kebiasaan ini oleh para ahli disempurnakan dengan metode berikut.

Ketika bangun pada pagi hari sebelum menggosok gigi, minumlah 4x160 ml gelas air. Lalu, barulah sikat dan bersihkan mulut, tetapi jangan makan ataupun minum apa pun selama 45 menit. Setelah 45 menit, Anda boleh makan dan minum seperti biasa. Nah 15 menit setelah sarapan, makan siang, dan makan malam, jangan makan atau minum apa pun selama dua jam.

Metode pengobatan ini tidak mempunyai efek samping. Namun, pada saat pelaksanaan pengobatan ini, Anda mungkin akan buang air kecil beberapa kali. Selain untuk kesehatan, air putih juga bisa dimanfaatkan untuk menurunkan berat badan. Konsumsi air putih yang cukup setiap harinya bisa membantu hati melakukan fungsinya membakar lemak dengan optimal. Konsumsi air putih juga bisa menurunkan rasa lapar.

Untuk mengurangi porsi makan, cobalah untuk meminum air sebelum makan. Ini akan membuat Anda merasa kenyang, sehingga Anda tak perlu makan dalam porsi yang besar. Orang dengan berat badan yang berlebihan disarankan untuk minum air setidaknya 8 gelas perhari. Malah beberapa studi meyakini bahwa air es bisa membantu tubuh membakar kalori.

Jadi cara ini cukup efektif untuk menurunkan berat badan. Memang bagi beberapa orang mengonsumsi air putih kurang menyenangkan. Namun kebiasaan ini tetap bisa dilakukan dengan cara bertahap. Tingkatkan jumlah asupan air putih secara perlahan, dan tak usah terlalu drastis.

Novi
(ars)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1420 seconds (0.1#10.140)