Makanan Segar untuk Tubuh Ideal

Rabu, 14 Januari 2015 - 10:55 WIB
Makanan Segar untuk...
Makanan Segar untuk Tubuh Ideal
A A A
Memasuki tahun baru, tentu saja Anda memiliki resolusi dalam hidup yang ingin dicapai tahun ini. Salah satunya resolusi kesehatan yang meliputi penurunan berat badan.

Diet menjadi cara yang paling umum bila Anda ingin menurunkan berat badan. Saat diet, biasanya unsur buah, sayur, dan menghitung kalori selalu ada di dalamnya. Biasanya ini akan menjadi rutinitas yang membosankan. Ujung-ujungnya program diet Anda patah di tengah jalan. Jika hal itu terjadi, sebaiknya Anda segera mengubah cara diet.

”Program penurunan berat badan akan terasa lebih ringan jika Anda lebih terfokus pada menjalankan diet sehat bukan hanya mengurangi jumlah makanan. Meningkatkan konsumsi makanan segar dan proses memasak minimal untuk membuat tubuh langsing. Karena makanan olahan selain sudah kehilangan vitamin dan nutrisi alami di dalamnya, juga telah dipenuhi oleh pati, pemanis buatan, pengawet, dan bumbu.

Jadi, benar-benar makanan yang Anda makan tidak memiliki makna bagi kesehatan tubuh. Makanan hanya akan membuat Anda puas, tapi tidak sehat,” kata Richard Wrangham, profesor antropologi biologi dan Rachel Carmody dari Visiting Fellow di Human Evolutionary Biology seperti yang dilansir laman MedicMagic.Net.

Menurut Richard, hal tersebut jelas berbeda ketika Anda makan makanan yang benar-benar segar. Tubuh Anda pun mendapatkan nutrisi dan mineral yang dibutuhkan serta proses mencerna makanan tidak rumit sehingga kesehatan pencernaan dapat terjaga.

Ada begitu banyak makanan sehat dan segar yang dapat Anda konsumsi. Contohnya salad buah, salad sayuran, atau sup. Tentu saja ini jauh lebih sehat daripada semangkuk mi instan atau bakso. ”Selain bergantung pada kualitas makanan yang Anda makan, penurunan berat badan juga bergantung pada aktivitas yang Anda lakukan untuk membakar kalori. Jadi, menyesuaikan jumlah makanan yang Anda makan dengan kegiatan sehari-hari Anda,” kata Richard.

Iman firmansyah
(bbg)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0803 seconds (0.1#10.140)