Mobil Petualang Kota

Kamis, 22 Januari 2015 - 10:49 WIB
Mobil Petualang Kota
Mobil Petualang Kota
A A A
HYUNDAI meluncurkan Santa Cruz Concept di North International Auto Show 2015 yang berlangsung di Detroit, Amerika Serikat.

Ini konsep crossover truck pertama dari pabrik automotif asal Korea Selatan. Menurut Hyundai, mobil ini dibangun untuk urban adventurers alias kaum petualang urban. Yup , para perancang Hyundai menggabungkan elemen tradisional truk dengan tampilan agresif dan modern. Ini bisa dilihat dari bentuk grille heksagonal, lampu depan dual lens , fog lamp LED, pelek berdiameter besar, ban tipis, dan rem Brembo. Begitu juga dengan bentuk atap dan bak mobil.

Santa Cruz bakal memakai mesin diesel 2.000 cc yang dilengkapi turbo . Tenaga yang dihasilkan mencapai 190 dk. Mobil tersebut juga akan memakai sistem penggerak all-wheel drive HTRAC.

Wahyu sibarani
(ars)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1264 seconds (0.1#10.140)