Lebih Percaya Diri

Kamis, 19 Februari 2015 - 09:20 WIB
Lebih Percaya Diri
Lebih Percaya Diri
A A A
TAMPILAN mobil SUV selalu menggoda karena menyiratkan kekuatan dan ketangguhan. Nah, tangguhkan Chevrolet SPIN Activ yang sudah mengenakan jubah layaknya sebuah SUV?

Tampilan bak SUV selalu menjadi penggoda jika disematkan dalam setiap mobil. Inilah alasan banyak mobil yang berusaha berkamuflase dengan menambahkan beberapa bagian yang biasa ditemukan di sebuah SUV, seperti bodi yang jangkung dan tampilan yang sporty dengan side moulding over fender . Inilah yang Anda akan rasakan ketika melihat Chevrolet SPIN Activ.

Yup, varian terbaru dari klan Chevrolet SPIN ini seolah disulap dengan gaya yang seolaholah siap menjelajah jalan. Dibilang seolah-olah karena mobil ini sejatinya memang tidak dibuat untuk menjelajah hingga ke medan tanah ekstrem. Yang ditawarkan oleh mobil ini adalah rasa percaya diri yang biasanya dirasakan oleh pengemudi-pengemudi SUV.

Chevrolet SPIN Activ memang atraktif. Perubahan utama yang mencolok adalah re -desain bumper, yang sontak membuat wajahnya makin sangar. Pada bumper itu disematkanlah cover foglamp berwarna piano black yang memberikan secercah kesan elegan. Head lamp dan rear lamp juga mengalami penyegaran dengan aplikasi background hitam pada rumah lampu.

Tak hanya itu, balutan moulding berwarna material plastik yakni hitam doff pun mengukir sejak bumper depan, samping, hingga bagian buritan. Nah di bagian depan, tak hanya moulding di bumper, ada pula skid plate berwarna kontras dengan moulding .

Penanda varian Activ pun terdapat di bumper belakang ini. Nama ”Activ” tampak jelas terukir tebal di atas pelat nomor. Untuk bagian interior, nuansa hitam menghias hampir semua sudut kabin. Dasbor dan door trim didominasi warna hitam. Anda pun dapat mengenali varian Activ dari nama yang tersemat pada panel indikator. Fitur steering switch control pada lingkar kemudi juga akhirnya dimunculkan di varian ini.

Fungsinya mulai dari mengatur volume, forward, dan reserve hingga mengangkat dan menutup telepon. Sektor mesin dan penggerak juga masih belum ada perubahan. Mesin 1.500 cc masih dikombinasikan dengan penggerak depan. Kenyamanan suspensi mobil ini malah bertolak belakang dengan jubah SUV yang dikenakan.

Jika melewati jalan yang bumpy dengan kecepatan yang sedikit tinggi, kenyamanannya terasa luar biasa. Pantulan suspensi terasa pas dan cepat meredam benturan. Meski nyaman mobil ini tetap menyenangkan dikendarai. Bobot bodi yang berat karena mencapai 1,277 ton membuat bodi menekan suspensi sehingga masih mampu menghindari gejala body roll .

Terlebih lagi grip yang diberikan ban dari GT Radial juga sangat baik untuk sebuah LMPV. Chevrolet Spin dibekali dengan mesin 1.500 cc bertenaga 109 Ps di 6.000 RPM dan torsi 142 Nm. Tidak ada yang spesial dari mesin ini kecuali suara mesinnya yang sangat nikmat didengar untuk ukuran LMPV.

Bagian terbaik dari sistem mekanis penggerak Chevrolet Spin Activ ada pada transmisi automatic 6 percepatannya. Transmisi ini adalah transmisi automatic satu-satunya di kelas low MPV yang memiliki mode Shiftronic, seperti mobil manual di kelas ini.

Wahyu sibarani
(ftr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8043 seconds (0.1#10.140)