Jessie J Tampil Atraktif

Selasa, 10 Maret 2015 - 09:26 WIB
Jessie J Tampil Atraktif
Jessie J Tampil Atraktif
A A A
DI depan ribuan penonton, penyanyi asal Inggris Jessie J tampil atraktif dan energik. Pelantun tembang Do It Like a Dude ini sukses menutup pergelaran panggung utama Jakarta International Java Jazz Festival 2015 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (8/3).

Tampil di panggung utama D2 Hall, JIExpo, Kemayoran, Jessie tampil kasual dengan mengenakan kaus panjang hitam yang dikombinasikan dengan hot pants hitam. Menariknya, di bagian depan kaus itu bertuliskan ”JAKARTA”. Hal itu dilakukan untuk menunjukkan kedekatan dengan penggemarnya.

Sejak awal penampilan, Jessie membawakan lagu-lagu bertempo cepat. Gayanya memang energik. Perempuan kelahiran Redbridge, Inggris, 27 Maret 1988 ini tidak berhenti berlari ke sisi kiri dan kanan panggung. Aksi penuh semangat Jessie ini mengundang penonton untuk ikut bergoyang dan bernyanyi bersama.

Salah satu lagu yang mendapat perhatian adalah Domino . Lagu itu dibalut aransemen musik elektro. Penonton pun tersenyum lebar dengan perubahan musiknya itu. Tidak sedikit di antara penggemarnya yang menjerit, termasuk saat Jessie melakukan gerakan sensual dengan meliukkan tubuhnya. Wig hitam pendek yang dikenakannya berayun-ayun mengikuti gerakan Jessie J yang lincah ke seluruh sisi panggung.

Penyanyi bersuara khas ini memang total membawakan setiap lagunya. ”Ternyata saya punya banyak penggemar di Jakarta,” kata Jessie yang diikuti tepuk tangan penonton. Dalam kesempatan itu, Jassie tampil cair. Wanita cantik ini kerap mengajak penggemarnya berkomunikasi sehingga membuat konser penuh dengan kehangatan.

”Siapa namamu di sana? Yang memakai kaus bertulis Paris?” tanya penyanyi yang menulis lagu Party in the U.S.A. yang dibawakan Miley Cyrus dan I Need This yang dibawakan Chris Brown ini. Penonton yang disapa Jassie ini bernama Michele. Pria berusia 11 tahun ini ternyata sangat menyukai lagu-lagu pemilik nama asli Jessica Ellen Cornish.

Sebagai ucapan terima kasih, Jessie menghadiahi penggemarnya itu dengan menyanyikan lagu yang dibuat dari hasil improvisasi. ”Michele semoga kamu menikmati pertunjukan malam ini. Kamu menikmatinya atau tidak?” Kemudian Jessie juga berimprovisasi membuat lagu untuk Jakarta. Ribuan penonton pun memberi penghormatan dengan tepuk tangan.

Selepas itu, Jessie membawakan lagu-lagu hitnya, seperti Who You Are, Sexy Lady, Sweet Talk, danMasterpiece . Tak ketinggalan tembang andalannya berjudul Pricetag dihadirkan dengan irama reggae di bait kedua. Jessie kembali membuat penonton terhibur ketika mencopot kausnya saat menyanyikan Do It Like A Dude dan melemparnya ke arah penonton.

”Panas sekali ya Jakarta, saya meminta maaf apa yang akan terjadi tiga menit ke depan, tapi kita bersenang-senang saja,” kata Jessie. Tidak berapa lama, Jessie sudah menutupi tubuh bagian atasnya dengan kaus crop tie lengan panjang bertuliskan ”Bang Bang” di bagian dada.

Tulisan itu menandakan kalau dirinya menyanyikan lagu tersebut, sebuah lagu yang membuatnya sempat menduduki puncak tangga lagu di berbagai negara. Hari terakhir Java Jazz Festival 2015 ini memang menjadi malam puncak.

Tidak saja Jessie J yang memberikan suguhan spektakuler, musisi lainnya pun memberikan kemampuan terbaiknya di atas panggung. Dua nama musisi pendatang yang cukup mencuri perhatian adalah Isyana Sarasvati dan penyanyi asal Malaysia, Yua. Isyana tampil lebih dulu di lobby stage JIExpo Kemayoran.

Penyanyi berdarah Bali ini membawakan lagu miliknya, Keep Being You, dan beberapa lagu milik musisi kenamaan, Rather Be milik Clean Bandit, dan September milik grup Earth Wind and Fire.

Thomasmanggalla
(ftr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8177 seconds (0.1#10.140)