Ragam Gaya Koleksi Nuansa Hitam

Jum'at, 20 Maret 2015 - 10:07 WIB
Ragam Gaya Koleksi Nuansa...
Ragam Gaya Koleksi Nuansa Hitam
A A A
Busana dengan nuansa warna hitam masih menjadi pilihan wanita saat beraktivitas maupun menjalani kegiatan apa pun. Bagi Anda yang ingin menambah koleksi baju warna hitam, kini adalah saat yang tepat karena beberapa brand fashion tengah mengobral busananya.

Warna hitam memberikan kesan klasik, anggun, dan profesional pada sepotong busana, dan bisa digunakan hampir dalam kesempatan apa pun. Jika Anda memakai warna hitam ke kantor misalnya, maka Anda akan tampil superior dan terkesan seperti pemimpin yang tegas.

Busana gelap juga memberikan keuntungan bagi pemakainya. Banyak yang mengatakan jika baju hitam membuat tubuh tampak langsing. Mengapa demikian? Itu karena pakaian berwarna hitam sedikit memantulkan cahaya, maka garis-garis cembung di tubuh akan tersamarkan. Baju dengan warna ini juga akan tampak terbebas dari luntur dan kotor.

Anda juga bisa mencocokkan warna hitam hampir dengan semua jenis aksesori, warna, dan model sepatu sehingga praktis. Sejumlah brand fashiontengah menggelar potongan harga untuk busana warna hitam. French Connection salah satunya. Label asal London, Inggris, ini memberikan potongan harga sebanyak 30%.

Misalnya pada koleksi blus bernuansa hitam dengan detail manik-manik yang cantik di bagian lengan. Koleksi ini dibanderol dengan harga Rp1.050.000, sebelum diskon. Ada lagi kemeja lengan panjang dengan aksen studdedatau paku yang dapat Anda bawa pulang dengan membayar Rp3.490.000, sebelum dipotong harganya. Atau juga bisa menjadi pilihan, yaitu gaun tanpa lengan berwarna hitam polos dengan tambahan hiasan manik di sekujur baju.

Busana ini dibanderol dengan harga Rp4.490.000. Tersedia juga jaket berwarna hitam dengan aksen saku yang bergaya feminin. Koleksi ini dapat Anda beli dengan harga Rp2.250.000, sebelum diskon. Koleksi Naf Naf berwarna hitam juga ditawarkan dengan potongan harga sebanyak 20%.

Misalnya atasan dari bahan laceberlengan pendek. Koleksi ini dibanderol dengan harga Rp1.379.000, sebelum diskon. Ada lagi kaus lengan panjang dengan hiasan aplikasi bunga bernuansa hitam yang dibanderol dengan harga Rp690.000, sebelum diskon. Ada lagi dresstanggung dengan motif grafis di bagian dada. Busana ini ditawarkan dengan harga Rp935.000.

Rendra hanggara
(bbg)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1052 seconds (0.1#10.140)