Tempat Belanja Favorit di Arab Saudi

Jum'at, 08 Mei 2015 - 10:55 WIB
Tempat Belanja Favorit...
Tempat Belanja Favorit di Arab Saudi
A A A
Pasar Bab Mekkah.
Meski namanya Pasar Bab Mekkah, lokasi pasar ini terletak di Suhaifa, di salah satu sudut Kota Jeddah, Arab Saudi. Pasar tradisional ini buka setiap pagi dan tutup menjelang salat zuhur. Pasar ini merupakan lokasi favorit untuk memborong oleh-oleh karena selain barang-barang yang dijual lengkap, harganya pun murah dibandingkan dengan pasar atau pusat perbelanjaan lain. Pasar Bab Mekkah dapat dijangkau dengan mobil dari pusat kota, jaraknya hanya 10 menit.

Pasar Kurma Madinah.
Jika Anda ingin berbelanja busana atau peralatan elektronik, jangan berbelanja di Madinah karena harga yang ditawarkan termasuk mahal. Namun, jika Anda mencari kurma, Madinahlah tempat yang tepat. Di Pasar Kurma Madinah dijual berbagai jenis kurma yang harganya bervariasi, mulai 30 riyal sampai 90 riyal. Selain kurma, Anda juga bisa menemukan biskuit-biskuit yang terbuat dari bahan dasar kurma di pasar ini. Pasar Kurma Madinah terletak sekitar 60 meter di sebelah selatan Masjid Nabawi. Pasar ini dibuka pukul 07.00 hingga 23.00 waktu setempat pada musim haji.

Pasar Zakfariah .
Pasar “borong” atau Pasar Zakfariah terletak sekitar satu kilometer dari Masjidil Haram, Mekkah, Arab Saudi. Pasar tradisional ini menjual berbagai keperluan ibadah, termasuk perhiasan emas, jam tangan, dan barang-barang elektronik berupa telepon genggam. Para pedagangnya rata-rata dapat menggunakan bahasa Indonesia, walaupun dengan logat Arab. Tawar-menawar juga lazim dilakukan di pasar yang tepat waktu salat langsung tutup dan digelar karpet untuk alas salat di lorong-lorong jalan pasar itu.

Pusat perbelanjaan Bin Dawood.

Pusat perbelanjaan ini terletak di daerah Aziziyah, Misfalah, Sulaymaniyah, dan Ajyad. Berbagai barang dan kebutuhan dijual di tempat tersebut dengan harga yang bersaing. Seperti halnya di supermarket di Indonesia, diskon menarik bisa didapatkan di tempat belanja ini apabila Anda membeli barang dalam jumlah besar.

Rendra hanggara
(ftr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0859 seconds (0.1#10.140)