Didukung Kemenparekraf, StarHits Bersama YouTube Indonesia Lanjutkan Misi #NgeShortsBareng 2023
Jum'at, 03 Maret 2023 - 15:46 WIB
MEDAN - Kolaborasi StarHits bersama YouTube Indonesia dalam penyelenggaraan program #NgeShortsBareng akan berlanjut pada 2023 ini. Setelah mengawali misinya sejak September 2022 di 5 kota besar di Indonesia seperti Bandung, Semarang, Palembang, Banjarmasin, dan Jakarta sebagai event penutupan tahun, #NgeShortsBareng tahun ini akan diawali dari Kota Medan, Sumatera Utara. Dilanjutkan dengan kota-kota lainnya antara lain Balikpapan, Denpasar, Sorong, Yogyakarta, Riau, Makassar, Malang, Manado, hingga Mandalika/Lombok.
Country Head Partnerships YouTube Indonesia, Suwandi Widjaja mengatakan bahwa #NgeShortsBareng bertujuan untuk memperkenalkan YouTube Shorts sebagai fitur YouTube terbaru. Program ini ditujukan kepada setiap kreator lokal untuk mengembangkan kreativitasnya dalam bidang konten kreasi, serta bersama-sama membangun komunitas konten kreator pada setiap kota yang akan dituju.
Selain itu, Managing Director StarHits, Lina Priscilla mengatakan bahwa program #NgeShortsBareng merupakan salah satu langkah bijaksana untuk mendukung pelaku industri kreatif.
“#NgeShortsBareng bagi kami ini adalah langkah bijaksana untuk mendukung pelaku industri kreatif terutama pembuat konten lokal. Di mana kami, StarHits, adalah tempat yang tepat melalui jaringan media kami MNC Group, dalam membantu pelaku insan kreatif untuk lebih dikenal secara nasional,” tutur Lina Priscilla.
Berbeda dengan #NgeShortsBareng sebelumnya pada 2022, #NgeShortsBareng kali ini bekerja sama dengan Kemenparekraf yang bertujuan untuk melakukan peningkatan ekonomi kreatif digital di Indonesia. Beberapa contoh kolaborasi bersama Kemenparekraf antara lain pada bidang promosi sosial media untuk event dan juga challenge. Oleh sebab itu, terdapat beberapa perbedaan challenge pada event #NgeShortsBareng yang akan hadir tahun ini.
Mengedepankan tema pariwisata, challenge pada #NgeShortsBareng kali ini nantinya akan diumumkan pada h-14 acara, sementara pemenang terpilih akan diumumkan pada h+14 acara. Dengan ini, para kreator dapat meramaikan challenge meski tidak dapat hadir langsung pada hari H.
Berikut rangkaian post event #NgeShortsBareng terbaru bersama Kemenparekraf:
1. [D+14] Pengumuman Pemenang Challenge. Memilih 10 pemenang dari CPM (Biaya Per 1000 Tayangan) Creators untuk diberikan hadiah berdasarkan video yang paling menarik.
Country Head Partnerships YouTube Indonesia, Suwandi Widjaja mengatakan bahwa #NgeShortsBareng bertujuan untuk memperkenalkan YouTube Shorts sebagai fitur YouTube terbaru. Program ini ditujukan kepada setiap kreator lokal untuk mengembangkan kreativitasnya dalam bidang konten kreasi, serta bersama-sama membangun komunitas konten kreator pada setiap kota yang akan dituju.
Selain itu, Managing Director StarHits, Lina Priscilla mengatakan bahwa program #NgeShortsBareng merupakan salah satu langkah bijaksana untuk mendukung pelaku industri kreatif.
Baca Juga
“#NgeShortsBareng bagi kami ini adalah langkah bijaksana untuk mendukung pelaku industri kreatif terutama pembuat konten lokal. Di mana kami, StarHits, adalah tempat yang tepat melalui jaringan media kami MNC Group, dalam membantu pelaku insan kreatif untuk lebih dikenal secara nasional,” tutur Lina Priscilla.
Berbeda dengan #NgeShortsBareng sebelumnya pada 2022, #NgeShortsBareng kali ini bekerja sama dengan Kemenparekraf yang bertujuan untuk melakukan peningkatan ekonomi kreatif digital di Indonesia. Beberapa contoh kolaborasi bersama Kemenparekraf antara lain pada bidang promosi sosial media untuk event dan juga challenge. Oleh sebab itu, terdapat beberapa perbedaan challenge pada event #NgeShortsBareng yang akan hadir tahun ini.
Mengedepankan tema pariwisata, challenge pada #NgeShortsBareng kali ini nantinya akan diumumkan pada h-14 acara, sementara pemenang terpilih akan diumumkan pada h+14 acara. Dengan ini, para kreator dapat meramaikan challenge meski tidak dapat hadir langsung pada hari H.
Berikut rangkaian post event #NgeShortsBareng terbaru bersama Kemenparekraf:
1. [D+14] Pengumuman Pemenang Challenge. Memilih 10 pemenang dari CPM (Biaya Per 1000 Tayangan) Creators untuk diberikan hadiah berdasarkan video yang paling menarik.
tulis komentar anda