LPSK Siap Bantu Radja Selesaikan Masalah Dugaan Ancaman Pembunuhan yang Dialami di Malaysia

Rabu, 15 Maret 2023 - 14:07 WIB
Grup band Radja meminta perlindungan pada Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK) setelah mendapat ancaman pembunuhan usai manggung di Malaysia. Foto/MPI/Raden Yusuf Nayamenggala
JAKARTA - Grup band Radja meminta perlindungan pada Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK) setelah mendapat ancaman pembunuhan usai manggung di Malaysia. Para personel Radja mengaku syok dan ketakutan.

Radja pun telah menyambangi kantor LPSK di kawasan Ciracas, Jakarta Timur, pada Selasa (14/3/2023). Dalam kunjungan tersebut, Ian Kasela sang vokalis mengaku bahwa pihaknya sudah menyampaikan semua hal yang terjadi dan mereka rasakan saat di Malaysia.

"Kami sudah menyampaikan semua dan sudah dapat pencerahan. Alhasil kami sedikit lega dan sudah menyampaikan semua keinginan kami. Tinggal menunggu langkah berikutnya," kata Ian Kasela saat ditemui di kantor LPSK.







Setelah mendapat pengaduan dari grup band Radja, pihak LPSK mengaku siap memberikan dukungan dan membantu mereka dalam menyelesaikan masalah tersebut.

"Tentu kita berharap Radja sebagai musisi Indonesia dan aset negeri ini mendapatkan jaminan keselamatan, keamanan atas profesinya. Jadi kami memberikan dukungan dan siap membantu Radja agar dapat diselesaikan oleh kedua pihak negara," kata Edwin Partogi Pasaribu, Wakil Ketua LPSK, pada kesempatan yang sama.

Edwin menambahkan, pihaknya akan mendorong Kementerian Luar Negeri agar Radja bisa aman saat berkunjung kembali ke Malaysia.

"Ini kali pertama kejadian dialami Radja dan mereka kan punya fans, tentu butuh jaminan ketika nanti harus kembali manggung ke sana, dapat jaminan keamanan," kata Edwin.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More