KORAIL Pecat Karyawan yang Akses Data Pribadi RM BTS

Rabu, 29 Maret 2023 - 22:06 WIB
KORAIL dikabarkan memecat karyawan yang mengakses data pribadi RM BTS selama tiga tahun secara ilegal. Kabar tersebut pertama kali dilaporkan oleh Edaily. Foto/Facebook BTS
JAKARTA - KORAIL dikabarkan memecat karyawan yang mengakses data pribadi RM BTS selama tiga tahun secara ilegal. Kabar tersebut pertama kali dilaporkan oleh Edaily.

Dalam laporannya, disebutkan bahwa KORAIL telah memutuskan untuk memecat karyawan yang mengakses data pribadi RM BTS . Meski dewan inspeksi awalnya meminta penangguhan, kasus ini diakhiri dengan hukuman yang berat.

Dilansir dari Koreaboo, Rabu (29/3/2023) karyawan tersebut dipecat karena melanggar tugas mempertahankan tanggung jawab mereka di tempat kerja.



"Aku hanya melihatnya karena aku penasaran. Aku merenungkan kesalahanku," kata karyawan KORAIL berinisial A.



Kejahatan karyawan KORAIL ini tergolong serius karena telah mengakses data secara konsisten selama tiga tahun sejak 2019. Karyawan itu telah mengakses data leader BTS tersebut sebanyak 18 kali.

Mulain dari tiket dan tempat duduk, nomor telepon, alamat, dan lain-lain. Berdasarkan pengakuannya, karyawan KORAIL itu juga terkadang mengakses informasi untuk memuaskan rasa ingin tahu rekannya.

Karyawan itu juga mengaku telah mengakses informasi reservasi pemilik nama asli Kim Namjoon itu agar bisa bertemu dan melihat langsung sang idol K-Pop. Dia juga memberi tahu temannya soal kursi yang diduduki RM di KORAIL sehingga mereka dapat memesan kursi terdekat.

Di sisi lain, dalam pernyataan resminya, KORAIL menyatakan bahwa mantan karyawan mereka adalah seorang penggemar BTS. Dia melakukannya hanya karena penasaran.

(dra)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More