Ikut Demo tapi Tak Paham UU Cipta Kerja, Jefri Nichol: Nggak Perlu Orang Pinter Buat Tahu yang Bermasalah

Sabtu, 08 April 2023 - 23:05 WIB
Jefri Nichol ikut demo menolak UU Cipta Kerja di depan Gedung DPR RI, Jakarta. Aksinya turun ke jalan bersama mahasiswa pun menjadi sorotan netizen. Foto/Instagram @auliaraflii
JAKARTA - Jefri Nichol ikut demo menolak Undang-Undang (UU) Cipta Kerja di depan Gedung DPR RI, Jakarta pada Kamis, 6 April 2023. Aksinya turun ke jalan bersama mahasiswa pun menjadi sorotan netizen.

Dalam aksinya, Jefri Nichol melempar tikus dan payung hitam ke Gedung DPR RI. Bintang film Jakarta vs Everybody ini mengaku ikut demo UU Cipta Kerja sebagai bentuk solidaritas ke masyarakat, khususnya para mahasiswa.

"Buat ngasih solidaritas sih, melebur kepada rakyat. Khususnya hari ini para mahasiswa," kata Jefri Nichol.



Sementara itu, saat artis 24 tahun tersebut ditanya soal isi UU Cipta Kerja yang jadi permasalahan masyarakat, Jefri Nichol mengaku tidak paham betul.



"Gue juga kurang tahu, tapi banyak permasalahannya, kayak perusahaan bisa PHK seenak jidatnya gitu. Undang-undang yang dibikin ini kayak lebih berwakil pada oligarki dan pengusaha daripada rakyat," jelas Jefri Nichol dikutip dari akun Twitter @tanyarlfes, Sabtu (8/4/2023).

"Ya lu tinggal Google aja. Nanti juga keluar semua tuh mana aja yang bermasalah. Nggak perlu orang pinter buat tahu kalau banyak yang bermasalah," tambah Jefri Nichol di Instagram Story.

Meski tidak paham soal permasalahannya, Jefri Nichol mengaku siap ikut demo lagi. Terlebih jika dirinya sedang tidak syuting. Mantan kekasih Shenina Cinnamon itu bahkan berharap ada demo selanjutnya.

"Kalau gue libur syuting, gue masih (akan ikut) turun. Kebetulan gue lagi libur kerja," ungkap Jefri Nichol.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More