Ditanya Rencana Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini, Begini Jawaban Sule

Rabu, 24 Mei 2023 - 12:33 WIB
Sule dan Rizky Febian. Foto/Instagram
JAKARTA - Komedian Entis Sutisna alias Sule mengaku bahagia atas acara lamaran putra sulungnya, Rizky Febian dan Mahalini baru-baru ini.

Seperti diketahui, Rizky Febian dan Mahalini akan melangkah ke jenjang pernikahan dalam waktu dekat seusai proses lamaran.

"Bahagia banget," kata Sule saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (24/5/2023).

Meski begitu, Sule enggan menjawab pertanyaan ketika disinggung soal acara lamaran putranya yang digelar tertutup.





"Aku mau melanjutkan aktivitas dulu ya," kata Sule.

Sule kemudian meminta doa kepada publik untuk kelancaran acara pernikahan putranya nanti.

"Mohon doanya ya, semoga lancar, terimakasih," ucap Sule.

Seperti diketahui, Rizky Febian dan Mahalini Raharja resmi bertunangan setelah menjalin hubungan selama satu tahun tiga bulan.

Prosesi lamaran keduanya digelar di The Langham Jakarta, SCBD, Jakarta Selatan secara tertutup pada 7 Mei lalu. Namun, acara tersebut disinyalir mengundang sekitar 200 tamu dari keluarga dan kerabat dekat keduanya.
(hri)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More