Coldplay Ternyata Pernah Ajak Presiden Jokowi Tangani Krisis Iklim Lewat Twitter
Rabu, 24 Mei 2023 - 16:25 WIB
JAKARTA - Konser Coldplay di Jakarta tengah menjadi sorotan. Sebelum memutuskan konser di Tanah Air, Chris Martin dan kawan-kawan ternyata pernah hubungi Presiden Joko Widodo (Jokowi) beberapa tahun lalu.
Coldplay menghubungi Jokowi melalui Twitter. Grup band asal Inggris itu secara langsung menandai Presiden Indonesia itu untuk mengajak bersama-sama menangani krisis iklim di bumi saat ini.
Dalam unggahan yang dibagikan pada 2021 itu, grup band pelantun Fix You ini mengajak Jokowi untuk berkoalisi bersama Ban Ki-moon Centre. Ini merupakan organisasi yang berfokus pada pemanasan global.
"@jokowi maukah Anda bergabung dengan @bankimooncentre dan koalisi dari penggiat masalah iklim Indonesia di #globalcitizenlive dan membuat komitmen untuk bumi?" tulis Coldplay dikutip pada Rabu (24/5/2023).
Foto/Twitter Coldplay
"Anda memimpin, maka yang lain akan mengikuti," tambahnya.
Postingan Twitter itu dibagikan ulang oleh akun Instagram @robinavicula. Unggahan tersebut langsung ramai dikomentari netizen yang menyoroti kepedulian Coldplay terhadap krisis iklim.
Coldplay menghubungi Jokowi melalui Twitter. Grup band asal Inggris itu secara langsung menandai Presiden Indonesia itu untuk mengajak bersama-sama menangani krisis iklim di bumi saat ini.
Dalam unggahan yang dibagikan pada 2021 itu, grup band pelantun Fix You ini mengajak Jokowi untuk berkoalisi bersama Ban Ki-moon Centre. Ini merupakan organisasi yang berfokus pada pemanasan global.
"@jokowi maukah Anda bergabung dengan @bankimooncentre dan koalisi dari penggiat masalah iklim Indonesia di #globalcitizenlive dan membuat komitmen untuk bumi?" tulis Coldplay dikutip pada Rabu (24/5/2023).
Foto/Twitter Coldplay
"Anda memimpin, maka yang lain akan mengikuti," tambahnya.
Postingan Twitter itu dibagikan ulang oleh akun Instagram @robinavicula. Unggahan tersebut langsung ramai dikomentari netizen yang menyoroti kepedulian Coldplay terhadap krisis iklim.
tulis komentar anda