Kisah Sinead O'Connor yang Didiagnosis Bipolar dan Jadi Mualaf sebelum Meninggal

Kamis, 27 Juli 2023 - 08:15 WIB
Sinead OConnor. Foto/Page Six
JAKARTA - Penyanyi dan penulis lagu Sinead O'Connor meninggal dunia di usia 56 tahun. Perjuangan semasa hidup almarhum luar biasa berat, bahkan ia sempat didiagnosis bipolar hingga putranya tewas bunuh diri.

Sinead O'Connor adalah musisi asal Irlandia. Eksistensinya di dunia musik tak usah diragukan, single 'Nothing Compares 2 U' menjadi andalannya sepanjang hidup. Tahun 90-an menjadi masa keemasan almarhumah.

Popularitas Sinead bahkan diakui oleh negaranya. Perdana Menteri (PM) Irlandia, Leo Varadkar, bahkan memberi title 'tak tertandingi' pada karya-karya Sinead.



"Musiknya dicintai di seluruh dunia dan bakatnya tak tertandingi," kata perdana menteri itu, dikutip dari Al Jazeera, Kamis, 27 Juli 2023.



Sayang, ketenaran yang diperoleh almarhumah tak berbanding lurus dengan kehidupan pribadinya.

Didiagnosis Bipolar

Sinead diketahui berjuang dengan gangguan mental, bipolar. Menurut laporan Today, pernyataan ini pertama kali tersiar pada 2007 di siaran 'The Oprah Winfrey Show'.

Di momen itu, Sinead bercerita kalau dirinya sempat ada pikiran ingin bunuh diri sebelum diagnosis ditegakkan. Karena penyakit mentalnya itu, dia rutin mengonsumsi obat penstabil mood dan antidepresan.

"Orang yang menderita penyakit mental adalah orang yang paling rentan di Bumi. Anda harus menjaga mereka, karena kami tidak seperti semua orang," ungkap Sinead.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More