Cara Musisi Semangati Masyarakat lewat Lagu di Tengah Pandemi

Selasa, 14 April 2020 - 18:44 WIB
Sederet musisi menciptakan lagu yang dapat memicu semangat masyarakat untuk bergandengan tangan melewati krisis COVID-19. Foto/Istimewa
JAKARTA - Banyak cara bisa dilakukan untuk bersama-sama melawan pandemi COVID-19. Buat para musisi, salah caranya dengan menciptakan lagu yang dapat memicu semangat masyarakat untuk bergandengan tangan melewati krisis ini.

Grup legendaris Bimbo menciptakan lagu berjudul "Corona" atas permintaan Doni Monardo, Kepala Gugus Tugas Penanganan COVID-19 yang juga Ketua Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB). Lagu ini bahkan sempat viral di dunia maya.

Salah satu personel Bimbo, Acil Darmawan Hardjakusumah mengaku, terkejut karena lagu soal virus corona yang diciptakannya mendadak viral di media sosial. Bahkan ada yang menyebut lagu itu sudah tercipta sejak 30 tahun lalu.



Menanggapi hal ini, Acil membantahnya dengan mengatakan bahwa lagu "Corona" merupakan karya terbaru band yang terbentuk pada 1967 itu. Proses penggarapan lagunya pun baru selesai belum lama ini.

"Ini lagu baru kami dan baru selesai rekamannya seminggu lalu. Ingin diberikan pada BNPB. Tadinya. Cuma jadi ramai gitu. Nggak apa-apa, berarti banyak yang merespons positif," kata Acil dalam pernyataan resmi kepada SINDOmedia, belum lama ini.

Penyanyi lain, Ebiet G Ade, juga ikut memberikan semangat pada masyarakat dengan membawakan ulang salah satu lagu populernya, "Masih Ada Waktu". Musisi 65 tahun itu menyanyikan lagu tersebut bersama kedua putranya, Adera dan Segara.

Pesan kuat dalam lirik lagu tersebut dipadukan dengan aransemen yang modern berhasil menghadirkan nuansa musik yang berbeda, namun tetap mempertahankan nyawa dan ciri khas musik Ebiet. Sengaja dirilis ulang karena lagu ini dirasa tepat untuk mengajak pendengar bernostalgia sekaligus introspeksi diri. Hal tersebut juga sesuai dengan pandemi COVID-19 yang tengah dihadapi dunia saat ini. "Masih Ada Waktu" seakan mengingatkan kita untuk kembali pada jalan Tuhan selama ada kesempatan.

Sementara itu, Judika ikut memanfaatkan momen pandemi COVID-19 dengan membuat lagu penyemangat bagi semua orang dalam menghadapi krisis ini. "Ini lagu terbaruku tentang kondisi sekarang. Aku ciptakan buat kalian semua," kata Judika

Lagu berjudul "Tersenyumlah Sobat" itu berkisah tentang kondisi Indonesia saat ini serta harapannya bagi semua orang. Judika juga ingin lagunya mampu memberikan semangat pada banyak orang, mulai tim medis, pasien, hingga pekerja harian yang masih harus bekerja di tengah pandemi ini.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More