Nggak Bikin Kantong Kering, Ini 5 Cara Belanja Hemat yang Bisa Anda Terapkan!

Jum'at, 22 September 2023 - 11:27 WIB
Meski sudah berusaha untuk mengontrol semua pengeluaran, namun ada kalanya kita mengalami kantong kering. Foto/MNC Media
JAKARTA - Meski sudah berusaha untuk mengontrol semua pengeluaran, namun ada kalanya kita mengalami kantong kering. Hal tersebut mungkin terjadi karena Anda belum menguasai cara belanja hemat .

Pasalnya, setiap kali pergi ke supermarket atau pasar, selalu ada-ada saja yang dibeli di luar dari rencana awal. Kalau begini, bisa-bisa gaji yang didapat nggak cukup hingga akhir bulan. Untuk menghentikan itu semua, simak rangkaian tips di bawah ini, yuk!

5 Cara Belanja Hemat



1. Catat Semua Daftar Belanjaan



Sering kali kita kalap ketika sampai di supermarket, apalagi jika melihat berbagai promo dan potongan harga. Meskipun terkesan murah, nyatanya promo-promo yang ada justru bisa mendorong Anda untuk membeli barang yang sebenarnya tidak diperlukan.



Untuk itu, usahakan mencatat daftar belanjaan dari barang-barang yang paling penting terlebih dahulu seperti sembako, makanan instan, dan sebagainya. Dengan pencatatan yang rapi, Anda bisa mengambil barang-barang secara urut sesuai daftar belanjaan agar barang-barang inti bisa terbeli semua.

2. Gunakan Kalkulator ketika Berbelanja



Cara belanja hemat lainnya adalah dengan menggunakan kalkulator saat berbelanja. Menggunakan kalkulator dapat membantu mengetahui berapa biaya belanjaan Anda saat itu. Hal ini juga akan sangat membantumu ketika Anda sedang mengetatkan budget.

Di samping itu, melakukan hal ini juga dapat membantu menentukan apakah Anda akan membeli sesuatu yang tidak direncanakan dalam daftar belanjaan.

Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More