Liburan ke Malang, Rasakan Serunya Staycation di Aria Gajayana

Jum'at, 26 April 2024 - 02:30 WIB
Bagi netizen yang akan melancong ke kota Malang, kini tersedia pilihan menarik untuk menikmati perjalanan bisnis atau liburan dengan sensasi yang berbeda. Foto/istimewa
MALANG - Bagi netizen yang akan melancong ke kota Malang Jawa Timur, kini tersedia pilihan menarik untuk menikmati perjalanan bisnis atau liburan dengan sensasi yang berbeda. Wisatawan yang datang ke kota Malang kini dapat menginap di pusat kota sambil menikmati beragam aktivitas mulai dari jalan-jalan, wisata kuliner hingga berbelanja di mall.

Untuk memaksimalkan rencana wisata atau pertemuan bisnis di Malang, pemilihan akomodasi dan hotel yang tepat adalah salah satu kunci penting. Hotel Aria Gajayana, yang terletak strategis di pusat kota Malang, bisa menjadi solusi bagi para wisatawan yang ingin merasakan sensasi menginap di di hotel mewah, sekaligus berbelanja di mall.

"Dengan lokasi yang hanya cukup berjarak berjalan kaki dari pusat perbelanjaan Mall Olympic Garden (MOG), pusat olahraga, layanan publik, pusat bisnis, serta berbagai tempat hiburan, hotel ini menjadi pilihan yang ideal bagi pelancong bisnis maupun wisatawan," kata General Manager Aria Gajayana Malang, Ratna.



Ratna menambahkan, Hotel Aria Gajayana memang sangat ideal bagi para wisatawan yang suka berbelanja dan mencari produk dengan brand baik lokal maupun internasional.



“Lokasi hotel yang berada di kawasan mall sangat memanjakan mereka untuk bisa menikmati berbagai kegiatan, terutama shopping,” tegasnya.

Dengan beragam fasilitas dan pelayanan hotel bintang empat, Hotel Aria Gajayana merupakan pilihan akomodasi premium di kota Malang. Hotel ini memiliki sebanyak 167 kamar dengan berbagai tipe, mulai dari deluxe, super deluxe, family room, executive, suite dan president suite room.

Kamar hotel ini dirancang dengan gaya minimalis modern, dan sudah dilengkapi dengan fasilitas TV satelit, dan akses internet Wi-Fi. Untuk kegiatan bisnis, hotel ini juga menyediakan fasilitas lainnya meliputi 8 ruang pertemuan dan ballroom berkapasitas hingga 1.500 orang yang cocok untuk berbagai acara.

Bagi para wisatawan yang ingin merasakan suasana santai dengan pemandangan pegunungan yang menakjubkan, Hotel Aria Gajayana juga menyediakan kafe bernama Panderman Coffee Shop. Di kafe ini, tamu dapat menikmati sarapan yang lezat, makan siang, dan makan malam dengan beragam pilihan hidangan Indonesia dan internasional.



”Tamu juga dapat menikmati santapan yang memuaskan sambil menikmati musik yang menenangkan,” tandas Ratna.

Tidak hanya itu, Hotel Aria Gajayana ini dilengkapi fasilitas lainnya meliputi kolam renang untuk anak-anak dan dewasa, gym, dan spa untuk relaksasi. Hotel ini juga menyediakan berbagai paket spesial seperti paket ulang tahun, arisan, table manner, pernikahan dan wisuda.
(dra)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More