Firasat sebelum Puput Novel Meninggal, Dirasakan Keluarga sejak Sepekan Lalu
Senin, 09 September 2024 - 07:40 WIB
JAKARTA - Kepergian Puput Novel untuk selamanya menyisakan duka yang mendalam bagi keluarga besar. Meski mereka sudah memiliki firasat bahwa artis bernama lengkap Putri Zizi Novianti itu sudah tak bisa lagi melawan penyakit kanker payudara yang dideritanya selama ini.
Menurut adik kandung Puput Novel, Baginda Jaya, kondisi kesehatan sang kakak tiba-tiba kembali menurun sejak seminggu yang lalu. Bahkan, Puput saat itu sudah tak mau makan.
“Sebelum kolaps masuk rumah sakit, saya sudah ngelihat. Misalnya beliau sudah nggak mau makan, baru seminggu yang lalu,” ungkap Baginda di rumah duka kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Minggu (8/9/2024).
“Saya bilang, yah Kak harus makan, harus minum. Tapi, kayaknya memang keadaan badannnya udah nggak memungkinkan. Napasnya makin lama makin hilang. Terus kami putuskan bawa ke rumah sakit,” lanjutnya.
Baginda menyebut, karena kondisi kesehatan sang kakak yang semakin menurun, keluarga lantas berinsiatif membawanya ke rumah sakit MMC Kuningan, Jakarta. Namun, takdir berkata lain. Usai dirawat selama kurang lebih 4 hari, mantan penyanyi cilik itu harus mengembuskan napas terakhirnya pada Minggu (8/9/2024) sekitar pukul 18.24 WIB.
“Ya (sudah ada feeling). Memang keadaannya sih sudah mengkhawatirkan sih ya,” ujar Baginda.
Menurut adik kandung Puput Novel, Baginda Jaya, kondisi kesehatan sang kakak tiba-tiba kembali menurun sejak seminggu yang lalu. Bahkan, Puput saat itu sudah tak mau makan.
“Sebelum kolaps masuk rumah sakit, saya sudah ngelihat. Misalnya beliau sudah nggak mau makan, baru seminggu yang lalu,” ungkap Baginda di rumah duka kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Minggu (8/9/2024).
Baca Juga
“Saya bilang, yah Kak harus makan, harus minum. Tapi, kayaknya memang keadaan badannnya udah nggak memungkinkan. Napasnya makin lama makin hilang. Terus kami putuskan bawa ke rumah sakit,” lanjutnya.
Baginda menyebut, karena kondisi kesehatan sang kakak yang semakin menurun, keluarga lantas berinsiatif membawanya ke rumah sakit MMC Kuningan, Jakarta. Namun, takdir berkata lain. Usai dirawat selama kurang lebih 4 hari, mantan penyanyi cilik itu harus mengembuskan napas terakhirnya pada Minggu (8/9/2024) sekitar pukul 18.24 WIB.
“Ya (sudah ada feeling). Memang keadaannya sih sudah mengkhawatirkan sih ya,” ujar Baginda.
(tsa)
Lihat Juga :
tulis komentar anda