Marion Jola Gugup Bertemu Ariana Grande dan Cynthia Erivo

Sabtu, 16 November 2024 - 18:00 WIB
Marion Jola merasa tidak percaya dan sempat ragu bertemu Ariana Grande dan Cynthia Erivo di Australia, belum lama ini. Foto/ Instagram
JAKARTA - Marion Jola merasa tidak percaya dan sempat ragu bertemu langsung dengan para pemain film musikal Wicked, Ariana Grande dan Cynthia Erivo di Sydney, Australia pada 3 dan 4 November 2024.

Dalam rangkaian aktivitas pemutaran spesial regional Asia Pacific tersebut, Marion Jola juga melakukan wawancara eksklusif bersama cast Wicked, yakni Ariana Grande dan Cynthia Erivo.



Dalam wawancaranya, Marion Jola mengungkapkan rasa groginya karena bertemu artis besar. Ia pun mengunggah momen saat sedang wawancara.



“Duo termanis, baik hati, dan hangat @cynthiaerivo dan @arianagrande,” tulis Marion Jola dalam keterangan videonya seperti dikutip dari Instagram @lalamarionmj, Sabtu (16/11/2024).

Dalam keterangan video, artis yang disapa Lala ini mengaku terkagum-kagum karena sebenarnya dirinya tidak bermimpi untuk mewawancarai Elphaba dan Glinda mewakili Indonesia dan @universalpicsid.

“Terima kasih yang sebesar-besarnya kepada UniversalPicturesId dan @universalmusicindonesia atas kesempatan ini,” katanya.

Penyanyi asal Kupang ini mengaku sempat ragu untuk mengambil kesempatan emas ini. Sebab, dia takut mengecewakan banyak pihak.

“Saya sebenarnya tidak ingin mengacaukan apa pun atau membuat fans Ariana Cynthia dan Wicked di Indonesia kecewa,” ucapnya.



Beruntung, banyak orang yang memberikan dukungan dan mempercayainya. “Jadi di sini saya memposting momen indah saat saya mewawancarai para pemeran @wickedmovie bagian 1,” tutur dia.

“Ini merupakan kesempatan yang luar biasa hingga saat ini saya masih belum bisa mengungkapkan dengan kata-kata betapa bahagia dan bersyukurnya saya,” ucap Marion Jola lagi.
(tdy)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More