Usir Rasa Bosan Ketika Masa PPKM Darurat dengan Cara Ini!

Senin, 12 Juli 2021 - 20:20 WIB
Menonton film bisa menjadi salah satu cara untuk membunuh kejenuhan di masa PPKM Darurat ini. Foto/Ist
JAKARTA - Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat bertujuan untuk mengurangi mobilitas warga dan berbagai kegiatan yang berpotensi menimbulkan kerumunan. laju penularan dan jumlah kasus positif covid-19 yang dalam beberapa waktu belakangan masih tinggi akan segera dapat ditekan.

Salah satunya pembatasan terhadap kegiatan di pusat-pusat perbelanjaan dan pasar. PPKM Darurat Jawa–Bali membatasi jam operasional hanya sampai pukul 20.00 waktu setempat untuk supermarket, pasar tradisional, toko kelontong, dan pasar swalayan yang menjual kebutuhan sehari-hari. Itupun ditambah pembatasan kapasitas pengunjung 50%. Pembatasan ketat diberlakukan juga untuk pusat perbelanjaan/mall/pusat perdagangan yang harus ditutup selama PPKM Darurat ini.

Sementara untuk warung makan, rumah makan, kafe, pedagang kaki lima, lapak jajanan, yang berada pada lokasi tersendiri maupun di pusat perbelanjaan/mall hanya menerima delivery/take away dan tidak menerima makan di tempat (dine-in).

Itu artinya Anda diminta untuk lebih banyak menghabiskan waktu di rumah dan melaksanakan berbagai kegiatan termasuk berbelanja dari rumah.

Lalu bagaimana dengan kegiatan berlibur termasuk rutinitas di akhir pekan? Sudah pasti ini bukan saat yang tepat untuk hal itu. Selain memang ada pembatasan mobiltitas, berbagai pusat kegiatan umum juga ditutup, sementara persyaratan perjalanan jarak jauh juga tidak kalah ketatnya.



Nah, untuk membuat kegiatan di rumah bersama keluarga khususnya di akhir pekan tetap menyenangkan, ada beberapa aktivitas yang bisa Anda lakukan untuk mengusir rasa bosan selama masa PPKM Darurat ini (Okezone 23/04/2021):



1. Marathon Nonton Film

Saat ini sudah banyak tersedia aplikasi layanan media streaming digital, baik yang gratis maupun yang berbayar. Anda bisa memanfaatkannya untuk marathon nonton film kesukaan atau menyaksikan video-video lucu atau tutorial edukatif dari kanal langganan Anda. Jangan lupa, siapkan camilan kesukaan Anda untuk dijadikan teman menonton.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More