Kemenparekraf Dukung Wakil Indonesia di Tokyo Game Show 2021

Kamis, 30 September 2021 - 19:48 WIB
Kemenparekraf mendukung partisipasi Indonesia di ajang Tokyo Game Show (TGS) 2021 sebagai salah satu upaya mendorong game lokal untuk mendunia. / Foto: dok. Kemenparekraf
JAKARTA - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif /Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif mendukung partisipasi Indonesia di ajang Tokyo Game Show (TGS) 2021 sebagai salah satu upaya mendorong game lokal untuk mendunia.

Tokyo Game Show merupakan event pameran dagang serta eksibisi game terkemuka di dunia yang akan dilaksanakan pada 30 September-3 Oktober 2021.

Dalam event ini konten di dalamnya seringkali menjadi barometer perkembangan industri game global. Pada penyelenggaraan tahun ini, TGS 2021 dilangsungkan secara hybrid (daring dan luring).



Deputi Bidang Pemasaran Kemenparekraf, Nia Niscaya mengatakan, partisipasi Indonesia merupakan salah satu strategi utama pihaknya dalam memajukan industri game melalui pembukaan akses pasar seluas-luasnya bagi industri game Indonesia.



"Kami percaya bahwa potensi game lokal atau game buatan Indonesia sangatlah besar untuk dapat dilirik dunia sebagai produk digital ekonomi kreatif unggulan asal Indonesia. Hal ini tentu pada akhirnya juga akan dapat mengakselerasi pemulihan perekonomian bangsa di tengah kondisi pandemi saat ini," tutur Nia dalam keterangan resminya, Kamis (30/9/2021).

Sebanyak 19 peserta delegasi Indonesia akan menampilkan karya-karya terbaiknya dalam bidang game developing, game publishing, dan game service di pentas salah satu pameran dagang serta eksibisi video game terbesar dan terkemuka di dunia.

Sejumlah produk game Indonesia juga akan ditampilkan di dalam Exhibitor Showroom TGS yang memuat paviliun virtual Archipelageek by Indonesia Goes to Tokyo Game Show 2021.

Partisipasi Indonesia di event ini juga didukung Asosiasi Game Indonesia (AGI) serta Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Tokyo, Jepang.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More