Sang Ibunda Beri Dukungan Penuh, Willy Dozan Mantap Peluk Islam

Rabu, 08 Desember 2021 - 23:45 WIB
Aktor senior Wily Dozan merasa hidupnya jauh lebih bahagia setelah memutuskan memeluk Islam pada 1988. / Foto: Instagram @willydozan777
JAKARTA - Aktor senior Wily Dozan merasa hidupnya jauh lebih bahagia setelah memutuskan memeluk Islam pada 1988. Berbeda dengan sebelumnya yang kerap menimbulkan keangkuhan pada dirinya.

"Jadi saya merasa nyaman ada di lingkungan muslim. Hangat dan tidak ada kesombongan. Waktu saya bukan muslim, budaya saya merasa angkuh," katanya saat dihubungi MNC Portal, Selasa, 7 Desember 2021.

Willy juga menceritakan, saat dia pindah keyakinan, sang ibunda yang kala itu juga nonmuslim malah sangat mendukungnya untuk percaya kepada Allah SWT sebagai Tuhan satu-satunya.



Saat itu, Willy cukup terkejut ternyata ibunya sangat mendukung dirinya untuk memeluk agama Islam. Sementara di keyakinan ayah dari Leo Dozan ini, ibunya sering menceramahi dan menegurnya.



"Anehnya saya masuk Islam ibu tuh seneng. Ibu saya Budha, tapi beliau senang dengan ajaran Islam, agama lain enggak suka dia," ungkapnya.

"Zaman saya sebelum muslim, saya sering ditegur. Kamu jangan menuhankan manusia. Manusia itu bukan Tuhan. Waktu saya masih kecil saya enggak paham ibu saya ngomong gitu. Tapi setelah mama saya meninggal, baru saya sadar," ucap aktor 64 tahun itu.

Setelah mengetahui Willy telah menjadi seorang muslim, tanpa kata-kata ibunya terlihat sangat bahagia, dan dia bersyukur selama ini selalu didukung serta diingatkan untuk senantiasa beriman kepada Allah SWT.

Dia menambahkan, untuk keluarganya yang lain tidak ikut campur, setelah aktor laga ini memutuskan untuk menjadi mualaf .
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More