Azka Corbuzier Siap Ladeni si Gladiator di Ring Tinju, Vicky Prasetyo Disarankan Cari RS

Jum'at, 18 Maret 2022 - 13:58 WIB
Putra Deddy Corbuzier, Azka Corbuzier siap jika diminta menggantikan sang ayah dalam tarung tinju melawan Vicky Prasetyo. / Foto: Instagram
JAKARTA - Putra Deddy Corbuzier, Azka Corbuzier siap jika diminta menggantikan sang ayah dalam tarung tinju melawan Vicky Prasetyo.

Mulanya Deddy Corbuzier hanya meminta izin, namun Azka justru memberikan jawaban tak terduga. "Lets go. iya (serius), that would be amazing. Me VS Om Vicky," tulis Azka dikutip dari akun Instagramnya, Jumat (18/3/2022).

Tak sabar beradu jotos di atas ring dengan pria yang menjuluki dirinya Gladiator itu, Azka pun beranjak dari tempat duduk dan memamerkan gerakan tinju yang dikuasainya.





Deddy lantas memberikan pesan singkat pada Vicky , yang juga sesama mantan suami Kalina Ocktaranny. "Tuh gue mah udah tua, biar lu yang tua lawan dia," kata Deddy.

Unggahan Deddy Corbuzier itu pun menuai beragam respons dari para netizen. Sebagian besar dari mereka mendukung Azka, dan yakin Vicky tak sanggup menumbangkan remaja 15 tahun itu.

"Bisa-bisa Vicky jadi ayam geprek," komentar warganet dengan akun @ibn******.

"Besok nonton bawa kecap sama sambel, soalnya udah jadi Vicky penyet," sahut @fath******.

Saking yakinnya Azka akan menang, ada pula netizen yang menyarankan Vicky untuk segera booking kamar rumah sakit.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More