Jangan Ketinggalan, Ajang Bezzera Latte Art Competition 2022 Telah Resmi Dibuka!

Senin, 23 Mei 2022 - 19:38 WIB
Ajang Bezzera Latte Art Competition 2022 yang digelar oleh Rotaryana sudah resmi dibuka. Foto/Ist
JAKARTA - Ajang Bezzera Latte Art Competition 2022 yang digelar oleh Rotaryana sudah resmi dibuka. Kompetisi dapat diikuti oleh masyarakat umum di seluruh Indonesia yang menggunakan mesin kopi Bezzera untuk bisa menunjukkan kemampuan dan pengetahuan mereka dalam mengkreasikan Latte Art berbahan dasar kopi.

Peserta dalam kompetisi ini akan menampilkan keahlian mereka yang dikemas dalam sebuah video menarik. Nantinya, video yang akan dikumpulkan melalui Instagram ini diharapkan juga sebagai sarana edukasi serta hiburan bagi masyarakat di seluruh Indonesia seputar kopi dan Latte Art.



Presiden Direktur Rotaryana, Karisma Kamdani mengatakan, Bezzera Latte Art Competition 2022 ini merupakan ajang bagi para Barista untuk mengasah kemampuan, keterampilan serta kreativitas mereka dalam pembuatan Latte Art.

"Selain itu ajang ini juga diharapkan dapat menginspirasi para barista dan komunitas kopi di seluruh Indonesia dalam mengembangkan industri kopi di Tanah Air," katanya.





Pendaftaran sekaligus video submission kompetisi dibuka pada 17 Mei- 05 Juni 2022 dan tidak dipungut biaya alias gratis. Video diunggah melalui akun Instagram masing-masing peserta disertai caption menarik tentang Latte Art yang dibuat.

Jangan lupa untuk mention dan tag akun Instagram Rotaryana menggunakan tagar #BLAC2022 #BezzeraLatteArtCompetition2022 #LatteArtCompetition dan #Rotaryana.

Untuk pendaftaran silakan kunjungi https://www.rotaryana.com/blac2022/ dan informasi lebih lanjut mengenai ketentuan kompetisi bisa disimak di Instagram @rotaryana. Sebagai informasi, penilaian Latte Art mencakupi: Visual Foam Quality, Contrast Between Ingredients, Harmony, Size, Position of Pattern, dan Level of Difficulty Successfully Achieved.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More