Ratusan Peserta Penuhi Audisi KDI Hari Pertama di Indramayu

Jum'at, 29 Juli 2022 - 19:11 WIB
Ajang pencarian bakat Kontes Dangdut Indonesia tahun 2022 masih berlanjut di kota ke-4 yaitu Indramayu. Foto/MNC Media
JAKARTA - Ajang pencarian bakat Kontes Dangdut Indonesia tahun 2022 masih berlanjut di kota ke-4 yaitu Indramayu. Antusiasme masyarakat Indramayu terlihat dari antrian panjang para peserta sejak pukul 09.00 WIB di Pendopo Raden Bagus Aria Wiralodra, Jl. Mayjen Sutoyo, Lemah Abang Indramayu (29/7).

Ratusan peserta turut hadir mengikuti audisi KDI 2022. Para peserta yang mengikuti audisi tak hanya dari Madiun, seperti Tegal hingga Sukabumi.

"Sampai saat ini sudah ratusan, secara detail kita masih akan cek berkala, tapi secara data kita sudah mendapatkan ratusan peserta yang sudah ikut sebagai calon peserta audisi KDI 2022," kata Devid Sabtatiyanto Eksekutif Producer KDI MNCTV.



Devid juga menambahkan bahwa alasan diadakannya audisi KDI di Indramayu karena ingin mendapatkan penyanyi yang bernuansa tarling karena selama ini banyak penyanyi KDI dengan nuansa koplo dan melayu, "Yang modelnya tarling kita mau coba mudah2han dapet ya," imbuhnya.



Peserta audisi Indramayu yang akan lanjut ke Jakarta tidak ada kuota. Saat ini, masih proses untuk pemilihan para peserta yang akan lanjut ke Jakarta. Para peserta yang akan lanjut ke Jakarta akan segera dihubungi tim KDI. "Jadi tidak kita batasi dari kota A B C maksimal berapa tapi paling bagus yang kita dapat itu yng kita bawa," ungkap Devid.

Juri artis yang akan hadir di audisi KDI Indramayu hari ini ada Iis Dahlia, Lola, Wulan, Nisa dan Kikii KDI. Tidak hanya memilih para calon bintang dangdut, mereka juga akan meriahkan acara audisi KDI di Indramayu hari ini.

Bupati Indramayu Nina Agustina Da'I Bachtiarjuga turut hadir di acara audisi KDI Indramayu hari ini, dirinya berharap agar dengan adanya audisi KDI di Indramayu akan ada bintang dangdut penerus Iis Dahlia yang berasal dari Indramayu. "Semoga ada penerus dari mba Iis Dahlia, biar gak mba Iis Dahlia bae yang terkenal," katanya.

Wujudkan mimpi terbesarmu, menjadi bintang dangdut masa depan di KDI 2022.
(hri)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More