Baim Wong Tanggapi Aksi Vandalisme Oknum Tak Bertanggung Jawab di Warteg Viral Simprug

Rabu, 31 Agustus 2022 - 20:50 WIB
Baim Wong menanggapi perilaku oknum tak bertanggung jawab terhadap warteg viral di Simprug Golf, Jakarta Selatan. Foto/MPI/Ravie Wardani
JAKARTA - Baim Wong menanggapi perilaku oknum tak bertanggung jawab terhadap warteg viral di Simprug Golf, Jakarta Selatan.

Sebelumnya, warteg tersebut menjadi sasaran aksi vandalisme orang tak dikenal usai dikunjungi sang Youtuber. Di depan bangunan warteg bahkan tertulis kalimat hinaan yang ditujukan kepada pemiliknya. Tulisan ini dibuat menggunakan sisa arang dari insiden kebakaran di wilayah tersebut beberapa waktu lalu.

Baim lantas menanggapi aksi oknum tak bertanggung jawab tersebut. "Biasalah ya, tapi kita kan enggak bisa membedakan orang yang benar, dan maaf ya, ada yang punya rasa sirik, dengki, cuma tiba-tiba mereka bahas itu. 'Iya nih, dia bohong nih, sumbernya itu yang pake tembok bukan triplek'," kata Baim Wong saat ditemui awak media di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (31/8/2022).

Selain itu, oknum tersebut disinyalir protes lantaran pemilik warteg hanya membagikan teh manis di momen Jumat berkah. Sementara, para oknum tersebut diduga mengharapkan pemberian makanan dari si pemilik warteg.

Suami Paula Verhoeven itu mengimbau semua pihak untuk tidak berprasangka buruk kepada pemberian orang lain. "Kita jangan pernah negative thinking sama orang ya. Walaupun dia bagiin teh manis gratis tiap Jumat juga mudah-mudahan ada nilainya," kata dia.
(tsa)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More