Beyonce Telat Datang ke Grammy Awards 2023 Gegara Kejebak Macet

Senin, 06 Februari 2023 - 12:13 WIB
loading...
Beyonce Telat Datang ke Grammy Awards 2023 Gegara Kejebak Macet
Beyonce dikabarkan telat datang ke Grammy Awards 2023 karena terjebak macet. Akibatnya, dia harus melewatkan kemenangan pertamanya di ajang bergengsi tersebut. Foto/Getty Images
A A A
JAKARTA - Beyonce dikabarkan telat datang ke Grammy Awards 2023 karena terjebak macet. Akibatnya, dia harus melewatkan kemenangan pertamanya di ajang penghargaan bergengsi tersebut.

Setelah Beyonce memenangkan penghargaan untuk Best R&B Song, Terius Nash dan Nile Rodgers bergegas ke panggung untuk mewakili menerima penghargaan atas namanya.

Dilansir dari Page Six, Senin (6/2/2023) mewakili Beyonce, Nash di atas panggung Grammy Awards 2023 secara singkat berterima kasih kepada penonton.

“Jadi sebenarnya, Beyonce sedang dalam perjalanan. Sisi positif menjadi tuan rumah Grammy di LA adalah semua orang bisa berada di sini, sisi negatif dari menjadi tuan rumah Grammy di LA adalah lalu lintasnya," kata Trevor Noah selaku pembawa acara Grammy Awards 2023.



Noah menjelaskan bahwa dengan kemenangan itu, Beyonce menjadi penyanyi dengan kemenangan terbanyak dalam sejarah Grammy Awards. Meskipun Beyonce datang terlambat, suaminya, Jay-Z, sudah lebih dulu tiba tanpa pelantun Break My Soul itu.

Beyonce baru datang saat acara Grammy Awards 2023 sudah mulai. Dia kemudian duduk di antara para rapper dan trofi kemenangannya diberikan Noah sambil duduk di mejanya.

Sebelumnya, Beyonce telah menyambet penghargaan untuk kategori Best Dance/Electronic Recording dan Best Traditional R&B Performance. Dia dinominasikan untuk sembilan penghargaan.

Sedangkan Jay-Z dinominasikan sebagai penulis lagu bersama istrinya untuk Album of the Year dan Song of the Year.



Dipandu oleh Trevor Noah, Grammy Awards 2023 digelar di Crypto.com Arena, Los Angeles, Amerika pada Minggu (5/2/2023) waktu setempat atau Senin (6/2/2023) waktu Indonesia.
(dra)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1997 seconds (0.1#10.140)