Lesti Kejora Pamer Naik Mobil Sport, Gaya Hijabnya Jadi Sorotan

Minggu, 12 Februari 2023 - 19:05 WIB
loading...
Lesti Kejora Pamer Naik...
Lesti Kejora pamer naik mobil sport mewah di Instagram. Melalui unggahan yang dibagikan baru-baru ini, diketahui bahwa foto tersebut diambil saat di Bali. Foto/Instagram Lesti Kejora
A A A
JAKARTA - Lesti Kejora pamer naik mobil sport mewah di Instagram pribadinya. Melalui unggahan yang dibagikan baru-baru ini, diketahui bahwa foto tersebut diambil saat sang pedangdut dan suaminya, Rizky Billar sedang berada di Bali.

Foto itu memperlihatkan Lesti tengah asyik duduk di balik kemudi mobil sport mewah warna biru. Dia pun tampak berpose sambil memegang setir dengan tangan kanannya.

Lesti kemudian melihat ke arah kamera sambil tersenyum kecil. Sementara dalam unggahan Instagram Story Billar, tampak ayah satu anak itu menawari istrinya mengendarai mobil tersebut di jalan yang dibatasi tebing tinggi.

Pedangdut asal Cianjur, Jawa Barat itu tampil serasi dengan mobil mewah yang dikendarai. Lesti terlihat memakai dres biru dengan hijab warna peach dan turtleneck putih.

Lesti Kejora Pamer Naik Mobil Sport, Gaya Hijabnya Jadi Sorotan

Foto/Instagram Lesti Kejora





Postingan tersebut langsung ramai dikomentari netizen. Beberapa di antaranya memuji gaya keren Lesti dengan mobil sport. Namun, ada juga yang menyoriti gaya hijabnya.

Menurut nitizen, penampilan Lesti tampak berbeda. Pasalnya, dia terlihat tidak mengenakan hijab segiempat seperti biasanya. Mereka menyebut, penampilan Lesti yang mengenakan pashmina model turban itu membuatnya mirip emak-emak hingga nenek-nenek.

“Hijab jelek kayak nenek-nenek ga pantes,” kata netizen.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1751 seconds (0.1#10.140)