Anastasia Amelia Berharap Masyarakat Bisa Dapat Banyak Hal Baik dari Film Kiko in the Deep Sea

Sabtu, 18 Februari 2023 - 19:28 WIB
loading...
Anastasia Amelia Berharap Masyarakat Bisa Dapat Banyak Hal Baik dari Film Kiko in the Deep Sea
Anastasia Amelia, salah satu pengisi suara film Kiko in the Deep Sea, tampak turut serta dalam acara nonton bareng anak-anak disabilitas dan yatim piatu. / Foto: M. Sukardi
A A A
JAKARTA - Anastasia Amelia, salah satu pengisi suara film Kiko in the Deep Sea, tampak turut serta dalam acara nonton bareng anak-anak disabilitas dan yatim piatu.

Acara nonton bareng yang digelar MNC Pictures dan MNC Peduli itu berlangsung di Metropole XXI Jakarta Pusat, Sabtu (18/2/2023).

Anastasia Amelia pun sangat bersemangat dan senang bisa bertemu langsung dengan fans karakter Kiko. "Ya, hari ini saya ikut nonton bareng film Kiko in the Deep Sea bareng anak-anak yatim piatu dan berkebutuhan khusus. Seru banget," kata wanita yang akrab disapa Amel ini.

Baca juga: Arbani Yasiz Petik Pengalaman Berharga usai Jadi Dubber di Film Kiko in the Deep Sea

Diajaknya anak-anak disabilitas dan yatim piatu nonton bareng film Kiko in the Deep Sea ini, kata Amel, ingin memberitahu kepada semua bahwa film animasi tersebut bisa disaksikan semua kalangan.

"Tadi nonton sama teman-teman baru (anak-anak yatim piatu dan disabilitas). Ini ngebuktiin kalau film Kiko in The Deep Sea memang bisa ditonton oleh semua kalangan, termasuk anak-anak," kata dia.

Film Kiko in the Deep Sea sendiri memiliki banyak pesan positif, terutama bagaimana manusia mau menjaga dan merawat lingkungan. Oleh karena itu, film ini sangat baik disaksikan seluruh kalangan.

"Film ini menurut saya poin pentingnya adalah soal persahabatan sama melindungi lingkungan, khususnya laut," ujar Amel.

Baca juga: Miss Indonesia 2023 Ingin Dapatkan Hasil Terbaik dalam Audisi di Surabaya

"Jadi, semoga teman-teman semua di luar sana, yang nonton Kiko in the Deep Sea mulai 23 Februari 2023 akan membawa pulang hal baik setelah keluar bioskop. Tentunya senang dan bahagia bareng-bareng juga," tutupnya.
(nug)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2229 seconds (0.1#10.140)