Melly Goeslaw Sempat 2 Tahun Tak Dapat Job usai Putuskan Berhijab

Rabu, 01 Maret 2023 - 07:17 WIB
loading...
Melly Goeslaw Sempat...
Melly Goeslaw mengungkapkan pengalamannya terkait pekerjaan usai memutuskan berhijrah dengan memakai hijab. Foto/Instagram Melly Goeslaw
A A A
JAKARTA - Melly Goeslaw mengungkapkan pengalamannya terkait pekerjaan usai memutuskan berhijrah dengan memakai hijab. Rupanya, di dua tahun awal dirinya memakai tudung islami, Melly tidak mendapatkan job sama sekali.

Melly menilai hal itu sebagai jalan terjal yang memang harus dilaluinya jika ingin mendapat ridho Allah dengan menutup aurat.

"Setelah berhijab aku dua tahun nggak ada job. Iklan nggak ada, job nyanyi nggak ada," kata Melly Goeslaw, dikutip dari kanal YouTube RoTivi Media, Rabu (1/3/2023).



Melly mengakui, masalah pekerjaan adalah suatu hal yang ditakutinya ketika hendak memutuskan berhijab. Cukup lama istri Anto Hoed ini berpikir sampai akhirnya benar-benar yakin.

"Tadinya di kepala yang ditakutkan pekerjaan. Jadi keinginan pakai hijab udah lama, lama banget. Tapi baru terealisasi saat Mas Anto ulang tahun ke-50," ungkap Melly.

Terlalu lama berpikir untuk menutup aurat membuat Melly sadar, mengapa dirinya tidak yakin tentang rezeki dari Sang Pencipta. Walaupun akhirnya ketakutan pencipta tembang-tembang hits ini terbukti, ia tetap bersyukur masih mendapat pemasukan dari jerih payahnya membuat lagu.

"Kayaknya jahat banget saya sampai nggak percaya rezeki udah ada yang ngatur. Bener yang ditakutkan, dua tahun nggak ada job. Untung karena bikin lagu masih ada royalti. (Tawaran pekerjaan) off air nggak ada sama sekali," kenang sang musisi.



Hingga suatu ketika, Melly Goeslaw diajak mengikuti kegiatan amal bersama penyanyi religi Opick. Sejak saat itu, Melly terus melakukan kegiatan sosial.

"Pertama kali off air diajakin Bang Opick, charity," ujar Melly.

Kini, Melly sudah kembali eksis menjadi musisi dan kariernya sebagai penyanyi pun tetap bertahan walau memakai hijab.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2171 seconds (0.1#10.140)