Ditegur Kru Deep Purple saat Mainkan Intro Smoke on the Water, Rhoma Irama: Astaghfirullahalazim

Selasa, 14 Maret 2023 - 17:30 WIB
loading...
Ditegur Kru Deep Purple...
Rhoma Irama buka suara usai ditegur kru Deep Purple imbas mainkan intro lagu Smoke on the Water. Rhoma mengaku menyesalkan insiden peneguran tersebut. Foto/Faisal Rahman
A A A
JAKARTA - Rhoma Irama buka suara usai ditegur kru Deep Purple imbas mainkan intro lagu Smoke on the Water baru-baru ini. Rhoma mengaku menyesalkan insiden peneguran tersebut.

Sebelum membawakan intro Smoke on teh Water di atas panggung, Rhoma mengatakan bahwa pihaknya sudah meminta izin. Deep Purple pun disebut tidak mempermasalahkan hal tersebut.

"Kita sesalkan juga. Waktu melihat kita sound check malamnya itu, memang Astaghfirullahalazim sehingga sebelumnya oke," kata Rhoma dikutip dari kanal YouTube KH Infotainment, Selasa (14/3/2023).

"Sebelum pentas itu kita konfirmasi dulu kan," sambungnya.





Sebagai musisi, pria yang dijuluki Radja Dangdut itu sadar betul soal pentingnya izin dan hak cipta sebuah karya. Karena itu Rhoma tak lupa untuk memita izin membawakan intro lagu tersebut bersama grup musiknya, Soneta.

Namun, saat Rhoma membawakan intro Smoke on the Water di depan ribuan penggemar Deep Purple, penampilan ayah Ridho Rhoma ini justru diberhentikan oleh salah satu kru band rock asal Inggris tersebut.

"Saya nggak mau ada apa-apa, sebelumnya oke. It's oke silahkan. Nah, tiba-tiba accident," jelas Rhoma.

Setelah insiden ini, Rhoma mengungkap promotor konser Deep Purple telah meminta maaf dan klarifikasi. Namun, pelantun Sebujur Bangkai itu tidak bertemu langsung dengan Ian Gillan dan kawan-kawan.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1412 seconds (0.1#10.140)