5 Alasan The Real Has Come Jadi Drakor dengan Rating Tertinggi 2023

Sabtu, 20 Mei 2023 - 09:59 WIB
loading...
5 Alasan The Real Has...
Alasan The Real Has Come jadi drama Korea dengan rating tertinggi saat ini salah satunya adalah chemistry antarpemainnya. Foto/KBS2
A A A
JAKARTA - Ada beberapa alasan mengapa The Real Has Come jadi drama Korea dengan rating tertinggi saat ini.

The Real Has Come adalah drama Korea on going yang tayang perdana pada 25 Maret lalu. Serial yang tayang di KBS dan Vidio ini sudah menayangkan 16 dari 50 episode yang direncanakan. Sejauh ini, rating tertingginya adalah 23,1% (episode 10) dan terendahnya 16,5% (episode 5).

The Real Has Come bercerita tentang Oh Yeon-doo (Baek Jin-hee), seorang instruktur bahasa yang tiba-tiba hamil. Sayangnya, pacar yang menghamilinya malah berselingkuh dan memintanya melakukan aborsi.



Lalu datanglah dokter kandungan Gong Tae-kyung (Ahn Jae-hyun) yang akhirnya mengajak Yeon-doo menjalani pernikahan pura-pura demi menghindari pernikahan dengan orang yang tidak diinginkannya. Dari pernikahan yang menipu semua orang tersebut, keduanya malah saling jatuh cinta.

Meski ceritanya terlihat klise, tapi nyatanya drama Korea ini meraih rating tertinggi dari semua serial yang tayang saat ini. Berikut ini lima alasan The Real Has Come jadi drama Korea rating tertinggi pada 2023.

1. Jam dan Tempat Penayangan pada Waktu Puncak

5 Alasan The Real Has Come Jadi Drakor dengan Rating Tertinggi 2023

Foto: KBS2

The Real Has Come tayang di KBS2 tiap Sabtu-Minggu pukul 20.00 waktu Korea. Ini adalah waktu puncak (peak time) untuk penayangan drama Korea di stasiun televisi nasional di negara tersebut.

Jadi tak heran, The Real Has Come langsung mendapatkan rating tinggi bahkan saat premiere-nya, yaitu dengan angka 17,7% menurut data Nielsen Korea. Saat ini, rata-rata ratingnya per episode ada di angka 19% hingga 20-an%.

Sebelum The Real Has Come, drama KBS2 yang tayang pada jam tersebut juga selalu menjadi drama Korea dengan rating tertinggi pada masa penayangannya. Misalnya saja Young Lady and Gentleman (rating tertinggi 38,2%), It's Beautiful Now (29,4%), dan Three Bold Siblings (28%). Drama-drama ini juga umumnya bergenre drama romantis dan keluarga.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Drama Korea A Shop For...
Drama Korea A Shop For Killer Lanjut Season 2, Tayang Perdana 2026
Sinopsis The Haunted...
Sinopsis The Haunted Palace, Drama Korea Fantasi dengan Nuansa Supranatural
Sinopsis Heavenly Ever...
Sinopsis Heavenly Ever After, Kisah Cinta Abadi yang Dipertemukan Kembali di Surga
6 Drama Korea Komedi...
6 Drama Korea Komedi Romantis dengan Rating Tinggi, Bikin Baper dan Ngakak
Penjelasan Ending The...
Penjelasan Ending The Art Negotiation, Masa Depan Sanin Group Masih Menggantung
Penjelasan Ending The...
Penjelasan Ending The White Lotus Season 3, Kematian Mengejutkan dan Rahasia Besar Terungkap
Penjelasan Ending Karma...
Penjelasan Ending Karma dan Peluang Hadirnya Season 2
Review Karma, Drama...
Review Karma, Drama Korea Terbaru Shin Min-ah yang Gelap dan Sarat Intrik
5 Drama Korea Mirip...
5 Drama Korea Mirip Undercover High School, Penuh Aksi dan Ketegangan
Rekomendasi
Realisasi Investasi...
Realisasi Investasi Kuartal I/2025 Capai Rp465,2 Triliun, Rosan: Sesuai Target
Pegawai Rumah Sakit...
Pegawai Rumah Sakit Jiwa di Kalbar Disiram Air Keras Orang Tak Dikenal
GAC Aion Meluncurkan...
GAC Aion Meluncurkan EARTH di Shanghai Auto Show 2025, Berteknologi AI Supercerdas
Berita Terkini
Kondisi Terkini Fachri...
Kondisi Terkini Fachri Albar usai Ditangkap Kasus Narkoba, Polisi Pastikan Sehat
4 jam yang lalu
Profil Hailey Baldwin,...
Profil Hailey Baldwin, Istri Justin Bieber yang Ternyata Menderita Kista Ovarium
5 jam yang lalu
Drama Korea A Shop For...
Drama Korea A Shop For Killer Lanjut Season 2, Tayang Perdana 2026
5 jam yang lalu
5 Fakta Hailey Bieber...
5 Fakta Hailey Bieber yang Mengaku Punya Dua Kista Ovarium
5 jam yang lalu
15 Contoh Ucapan Galungan...
15 Contoh Ucapan Galungan dan Kuningan 2025 Bahasa Bali untuk Teman hingga Keluarga Besar
6 jam yang lalu
Wujudkan Mimpi Menjadi...
Wujudkan Mimpi Menjadi Bintang Dangdut, MNCTV Hadirkan Program Terbaru Dangdut 24 Karat Karaoke Dadakan
6 jam yang lalu
Infografis
5 Negara yang Memilih...
5 Negara yang Memilih Jalur Negosiasi Tarif dengan AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved