9 Resep Gado-gado Khas Berbagai Daerah di Indonesia, Enak di Lidah Murah di Kantong

Jum'at, 16 Juni 2023 - 12:56 WIB
loading...
9 Resep Gado-gado Khas Berbagai Daerah di Indonesia, Enak di Lidah Murah di Kantong
Jamie seorang koki asal Inggris menunjukkan kebolehannya membuat gado-gado khas Indonesia di Bali beberapa waktu lalu. Indonesia memiliki banyak resep gado-gado khas dari berbagai daerah. Foto/Dok Sindonews
A A A
JAKARTA - Aneka resep gado-gado khas berbagai daerah di Indonesia ini layak untuk dicoba Anda yang gemar kuliner gado-gado. Kuliner pedas berupa sayur rebus yang disiram bumbu kacang ini memang jadi favorit banyak orang.Cara buatnya pun mudah banget. Berikut 9 aneka resep gado-gado dari berbagai daerah di Indonesia

1.Resep Gado-gado Sederhana
9 Resep Gado-gado Khas Berbagai Daerah di Indonesia, Enak di Lidah Murah di Kantong

Foto/Ist

Tidak perlu ribet, resep gado-gado sederhana ini hanya perlu menggunakan bahan yang ada di lemari es rumah Anda saja. Rasanya bisa tidak kalah nikmatnya dengan yang dijual di restoran atau rumah makan.

Bahan Bumbu Kacang:

• 5 bawang merah
• 5 bawang putih
• 1 ons kencur
• Gula merah rebus dengan air lalu saring
• Santan
• Kacang tanah giling
• 3 daun jeruk
• 3 daun salam
• 2 asam potong
• Kecap manis
• Garam dan gula secukupnya

Bahan Isian:

• Kentang rebus
• Telur rebus
• Selada
• Kacang panjang
• Emping goreng
• Mentimun
• Tahu goreng
• Taoge

2.Resep Gado-gado Fusilli
9 Resep Gado-gado Khas Berbagai Daerah di Indonesia, Enak di Lidah Murah di Kantong

Foto/facebook

Gado-gado super sederhana ini tidak menggunakan lontong sebagai sumber karbohidratnya. Sesuai namanya, gado-gado ini menggunakan pasta jenis fusilli dan ternyata tidak kalah enak dengan gado-gado biasanya.

Bahan-bahan

• 100 gram fusilli La Fonte, rebus lalu tiriskan
• 100 gram buncis rebus, potong-potong
• 1 buah wortel rebus, potong-potong
• 100 gram tempe, potong persegi kecil lalu goreng
• 100 gram tahu Bandung, potong persegi kecil lalu goreng
• 3 buah telur rebus, potong 2 bagian
• 100 gram sambal pecel, masak dengan air santan hingga larut

3.Resep Gado-gado Malang
9 Resep Gado-gado Khas Berbagai Daerah di Indonesia, Enak di Lidah Murah di Kantong

Foto/cookpad.com

Tidak terlalu jauh berbeda dengan gado-gado daerah lainnya terutama gado-gado Surabaya, gado-gado Malang juga menggunakan santan dan berisi aneka varian sayur.

Bahan Bumbu:

• 1 kg kacang tanah, sangrai
• 1/4 kg kentang, kukus dan haluskan
• 1/4 kg gula merah, cairkan
• 1 ons bawang putih, goreng
• 5 cabai merah (sesuai selera)
• Cuka masak
• Gula pasir (jika tidak suka manis bisa diskip)
• Garam
• 1 butir kelapa untuk 3,5 liter santan

Bahan Isian:

• Lontong
• Wortel, potong balok, blanching
• Ucet, potong, blanching
• Kubis, potong, blanching
• Daun selada
• Kentang, kukus
• Mentimun
• Tahu goreng
• Tempe goreng
• Telur rebus
• Tomat

4.Resep gado-gado Surabaya
9 Resep Gado-gado Khas Berbagai Daerah di Indonesia, Enak di Lidah Murah di Kantong

Foto/lingkarNews.com

Gado-gado Surabaya terkenal gurih karena campuran santan pada bumbu kacangnya.

Bahan-bahan

• Lontong, potong-potong
• 4 telur, rebus
• Taoge, seduh air panas
• 1 ikat kacang panjang, potong-potong
• 1/2 kol, iris
• 2 ikat daun selada
• 1 mentimun, potong-potong
• 2 kotak tahu, potong-potong
• 1 papan tempe, potong-potong
• Kerupuk



Bumbu:

• 200 gr kacang tanah
• 6 cabai merah besar
• 6 bawang putih
• 800 ml air
• 1 saset santan instan (65ml)
• Gula
• Garam

5.Gado-gado Betawi
9 Resep Gado-gado Khas Berbagai Daerah di Indonesia, Enak di Lidah Murah di Kantong

Foto/ist

Bahan-bahan


1. Kubis atau kol 150 gram, diiris-iris kecil
2. Bayam 175 gram
3. Mentimun 200 gram, diiris-iris kecil
4. Tauge 175 gram
5. Kentang rebus 300 gram, diiris dadu
6. Kacang panjang 200 gram
7. Tahu kuning 300 gram, digoreng dan diiris dadu
8. Telur rebus dibelah menjadi dua
9. Kerupuk dan emping
10. Bawang goreng

6.Resep Gado-gado Ayam Cirebon
9 Resep Gado-gado Khas Berbagai Daerah di Indonesia, Enak di Lidah Murah di Kantong

Foto/cookpad.com

Apakah Anda tahu bahwa ada gado-gado yang disantap dengan kari ayam dan bumbu kacang? Jangan merasa aneh, karena gado-gado asal Cirebon biasa dinikmati dengan pelengkap tersebut.

Bahan Kuah Kari Ayam Cirebon:

• 1 liter air kaldu ayam
• 100 ml santan kental
• 1 batang serai, geprek
• 1 lembar daun jeruk
• 1 jempol lengkuas geprek
• Garam
• Kaldu bubuk jamur
• Merica bubuk
• Olive oil

Bumbu Halus:

• 5 bawang merah
• 4 bawang putih
• 1 jari kunyit
• 1 sdt jintan
• 1 jempol jahe

Sambal Kacang:

• 10 sdm bumbu kacang gado-gado Surabaya
• 2 sdm cabai merah keriting giling

7.Resep Gado-gado Solo
9 Resep Gado-gado Khas Berbagai Daerah di Indonesia, Enak di Lidah Murah di Kantong

Foto/cookpod.com

Gado-gado Solo memiliki ciri khas berwarna-warni.Tidak jauh berbeda dengan gado-gado lainnya, gado-gado Solo juga enak sekali

Bahan-bahan

• 3 buah kentang kukus, potong-potong
• 2 buah wortel kukus, potong-potong
• 150 gram buncis kukus, potong-potong
• 3 butir telur rebus, potong-potong
• 2 buah labu siam kecil kukus, potong-potong
• 5 buah tahu bandung, potong persegi lalu goreng kering
• 1 kotak kecil tempe, potong persegi kecil lalu goreng kering
• 200 gram sambal pecel siap pakai
• 65 ml santan instan
• Sedikit garam
• Pelengkap: kerupuk dan emping

8.Resep Gado-gado Bangka
9 Resep Gado-gado Khas Berbagai Daerah di Indonesia, Enak di Lidah Murah di Kantong

Foto/Ist

Gado-gado Bangka ini biasa dikenal di daerahnya dengan sebutan rujak asem khas Bangka.

Bahan Sayur:

• Daun singkong
• Taoge
• Mentimun



Bahan Bumbu Kacang:


• 250 gr kacang tanah
• 10 buah cabai merah
• 3 buah cabai rawit merah
• 10 butir bawang merah
• 1 siung bawang putih
• 1 sdt terasi
• 2 butir kemiri
• Santan dari 1/4 kelapa parut
• 1 sdm gula merah
• 5 sdm air asam Jawa yang kental
• Gula dan garam secukupnya

9.Resep Gado-gado Padang
9 Resep Gado-gado Khas Berbagai Daerah di Indonesia, Enak di Lidah Murah di Kantong

Foto/cookpad.com

Sumatera Barat juga memiliki gado-gado versi daerah mereka sendiri. Biasanya, gado-gado Padang dimakan dengan kerupuk merah khasnya.

Bahan Bumbu:

• 200 gr kacang tanah
• 3 cabai keriting
• 7 cabai rawit
• 5 bawang merah
• Lengkuas 1 jari, digeprek
• 200 ml santan sedang

Bahan Pelengkap:

• 3 kentang, rebus
• 2 telur, rebus
• 1 ikat daun selada, iris-iris
• 1/4 bagian kol atau kubis, iris halus
• Timun iris halus
• Mi telor, masak sebentar dalam air mendidih, tiriskan
(wyn)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2110 seconds (0.1#10.140)