Ikut Berbagi Bersama Moorlife, Tika Bravani Aktif di Kegiatan Sosial Keagamaan Pasca Berhijab

Kamis, 29 Juni 2023 - 19:00 WIB
loading...
Ikut Berbagi Bersama Moorlife, Tika Bravani Aktif di Kegiatan Sosial Keagamaan Pasca Berhijab
Tika Bravani telah berhijab sejak 2018. Kini ia juga aktif di kegiatan sosial keagamaan. Foto/Instagram Tika Bravani
A A A
SERPONG - Tika Bravani telah berhijab sejak 2018. Keputusan Tika untuk hijrah tercetus setelah artis kelahiran 1990 itu menjalankan ibadah umrah bersama pemain dan kru sinetron Tukang Ojek Pengkolan (TOP), lima tahun lalu.

Dalam sinetron besutan MNC Pictures tersebut, Tika berperan sebagai Denok yang kesehariannya berhijab. Sementara Tika sendiri pada saat itu belum menutup auratnya.

Tika merasa, bermain sebagai wanita berhijab di sejumlah sinetron maupun film adalah cara Tuhan untuk mengarahkannya ke jalan hijrah.

"Ini karunia Allah. Alhamdulillah saya selalu dapat produksi yang menuntut saya berjilbab," kisah Tika Bravani saat ditemui dalam acara Berbagi Berkah Qurban yang diselenggarakan brand plasticware Moorlife di kawasan Serpong, Tangerang Selatan, Kamis (29/6/2023).

Ketika terlibat pertama kali dalam sinetron TOP pada 2017, Tika belum ada niat sama sekali untuk berhijab karena masih ingin mengeksplor aneka peran. Namun, berkat lingkungan dan rekan kerja yang agamis, istri Dimas Aditya ini jadi terpengaruh.

"Pas (main) di Tukang Ojek Pengkolan, ada rencana umrah pemain dan kru. Kebetulan produsernya udah berhijrah, sering mengayomi kru-nya, tiap Minggu ada taklim. Itu yang mengarahkan saya," kenang Tika.

"Sepulang umrah itu, saya putuskan untuk terus memakai hijab," tambahnya.

Kini, Tika dan Dimas Aditya sang suami sedang sama-sama belajar mendalami ajaran Islam. Bahkan, tak ingin hidupnya hanya memikirkan dunia, peraih Piala Citra untuk kategori Pemeran Pendukung Wanita Terbaik pada FFI 2014 ini belakangan aktif mengelola yayasan bersama mantan rekan-rekannya dalam sinetron TOP. Yayasan itu bergerak di bidang sosial keagamaan.

Hari ini, ketertarikan Tika pada bidang tersebut seolah terlampiaskan lewat kehadirannya dalam Berbagi Berkah Qurban Moorlife. Kegiatan itu sendiri dilakukan serentak di 38 provinsi Indonesia dalam rangka Hari Raya Iduladha 1444 H.
Ikut Berbagi Bersama Moorlife, Tika Bravani Aktif di Kegiatan Sosial Keagamaan Pasca Berhijab

Foto/Istimewa

“Hari Raya Iduladha adalah momen yang tepat untuk berbagi kebaikan dan merekatkan hubungan dengan sesama. Untuk itu, kami melakukan pemotongan hewan-hewan kurban serentak hari ini di 38 provinsi di Indonesia, lalu hasilnya langsung dibagikan ke masyarakat sekitar yang membutuhkan," papar Nurlaila Hidayaty, Direktur Marketing Moorlife, pada kesempatan yang sama.

Uniknya, daging yang dibagikan kepada masyarakat diwadahi menggunakan produk-produk Moorlife yang bebas BPA serta berstandar food grade sehingga sangat aman untuk menyimpan daging.

“Kami membagikan daging kurban tanpa menggunakan plastik sekali pakai. Jadi kita sangat mengurangi sampah dan masyarakat juga punya experience lebih saat memakai produk dari Moorlife,” ujar Nurlaila Hidayaty.

Sebagai informasi, Moorlife merupakan perusahaan direct selling asli Indonesia yang memasarkan produk-produk premium food and beverage packaging. Perusahaan ini berkomitmen untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat agar lebih bahagia, sehat, dan sukses.
(tsa)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1369 seconds (0.1#10.140)