8 Artis Korea yang Punya Kebiasaan Aneh, Jungkook BTS Bikin Geleng-geleng Kepala

Jum'at, 08 September 2023 - 06:30 WIB
loading...
8 Artis Korea yang Punya...
Beberapa artis Korea mempunyai kebiasaan aneh yang mungkin belum diketahui penggemar. Meski tidak biasa, namun hal ini menjadi keunikan bagi para artis. Foto/Facebook BTS
A A A
SEOUL - Beberapa artis Korea mempunyai kebiasaan aneh yang mungkin belum diketahui penggemar. Meski tidak biasa, namun hal ini menjadi keunikan bagi para artis.

Tak tanggung-tanggung, artis Korea yang mempunyai kebiasaan aneh ini kerap mencium apa saja, dari makanan hingga sepatu. Sedangkan yang lainnya sering menunjukkan postur tubuh tidak biasa.

Serangkaian kebiasaan ini pun dilakukan artis tersebut di kehidupan sehari-hari. Sehingga mereka cukup terbuka dengan kebiasaan yang dimiliki dan menunjukkan bahwa mereka menjadi diri sendiri.

Artis Korea yang Punya Kebiasaan Aneh



Berikut artis Korea yang mempunyai kebiasaan aneh dilansir dari Kpopstarz, Jumat (8/9/2023).



1. Kang Daniel

8 Artis Korea yang Punya Kebiasaan Aneh, Jungkook BTS Bikin Geleng-geleng Kepala

Foto/Kpopstarz

Mantan anggota Wanna One yang menjadi artis solo, Kang Daniel dikenal karena wajahnya yang tampan. Pelantun Paranoia ini memiliki kebiasaan mencium segala sesuatu dan apa saja, mulai dari makanan, peralatan makan, benda acak, dan bahkan sepatu.

2. Jungkook BTS

8 Artis Korea yang Punya Kebiasaan Aneh, Jungkook BTS Bikin Geleng-geleng Kepala

Foto/Kpopstarz

Ketika Jungkook minum air dari botol, dia cenderung membungkus seluruh bibirnya di sekitar botol seperti yang dilakukan pada dot. Ketika penggemar memperhatikan kebiasaan ini, banyak yang merasa gemas dengan anggota termuda BTS ini. Dia bahkan disebut seperti bayi.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1710 seconds (0.1#10.140)