Film Kasus Kopi Sianida Ice Cold Murder Tuai Kontroversi, Giring Opini Jessica Wongso Tak Bersalah?

Sabtu, 30 September 2023 - 08:10 WIB
loading...
Film Kasus Kopi Sianida...
Kasus kopi sianida maut yang menewaskan Wayan Mirna beberapa tahun lalu diangkat ke layar kaca melalui sebuah film dokumenter tertajuk Ice Cold: Murders, Coffee and Jessica Wongso. Foto/IMDb
A A A
JAKARTA - Kasus kopi sianida maut yang menewaskan Wayan Mirna beberapa tahun lalu diangkat ke layar kaca melalui sebuah film dokumenter tertajuk Ice Cold: Murders, Coffee and Jessica Wongso. Film tersebut mulai tayang di Netflix belum lama ini dan menuai kontroversi.

Kasus yang terjadi pada 2016 itu sangat mencuri perhatian publik. Terlebih saat sahabat Mirna, Jessica Kumala Wongso, ditetapkan sebagai tersangka karena disebut sebagai pelaku yang memberikan racun sianida hingga menewaskan Mirna.



Kasus itu kembali menjadi perhatian lantaran diangkat ke sebuah film dokumenter bertajuk Ice Cold: Murders, Coffee and Jessica Wongso. Film dokumenter ini tayang di platform streaming Netflix pada 28 September 2023.

Baru satu hari ditayangkan, film tersebut langsung mengundang reaksi warganet hingga menjadikan tayangan ini penuh kontroversi. Pasalnya, banyak yang justru merasa janggal dengan film dokumenter ini. Tak sedikit dari mereka yang beranggapan film Ice Cold: Murders, Coffee and Jessica Wongso justru menggiring opini bahwa tersangka pembunuhan Mirna, Jessia Wongso, tidak bersalah.

“Menurutku dokumenter ini menggiring opini bahwa Jesicca gak bersalah,” kata akun @ay******.

“Kalau berdasarkan memori dr keriuhan di tahun itu, documenternya kurang terkupas,” ujar @js******.

Anggapan itu muncul lantaran kurangnya detail di dalam film dokumenter tersebut. Seperti adegan Jessica yang tak diperlihatkan saat menggaruk-garuk tangan sesaat sebelum Mirna meminum kopinya, hingga tak ada sesi wawancara dengan Jessica.

“Bagian Jessica garuk2 tangan pas Mirna dievakuasi pun ga dibahas,” ungkap akun @sh******.



“Aneh kenapa Jessica gak boleh diwawancara?” tanya @ni*******.

“Tetap mikir kalo emang dia yg bersalah sih,” sambung @hh*******.

Sebagai informasi, pada 2016, publik Tanah Air pernah dihebohkan dengan sosok Wayan Mirna yang tewas setelah meminum kopi Vietnam di salah satu mal di Jakarta Pusat. Kala itu, Mirna tengah bertemu para sahabatnya termasuk, Jessica Wongso.

Mirna pun meminum es kopi Vietnam yang telah dipesankan Jessica untuknya. Tak lama setelah meminumnya, Mirna kejang-kejang dan tak sadarkan diri hingga akhirnya meninggal dunia saat perjalanan ke rumah sakit.

Kasus ini pun berjalan alot lantaran Jessica yang tak pernah mengakui dirinya sebagai pelaku pembunuhan Mirna. Sementara barang bukti sedikit demi sedikit mengacu pada Jessica sebagai pelaku pembunuhan.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2005 seconds (0.1#10.140)