Begini Jarak Bangku di Pesawat untuk Keselamatan

Rabu, 25 Oktober 2017 - 17:55 WIB
Begini Jarak Bangku di Pesawat untuk Keselamatan
Begini Jarak Bangku di Pesawat untuk Keselamatan
A A A
LOS ANGELES - Melakukan perjalanan dengan jarak jauh menggunakan pesawat memang harus mempertimbakan beberapa sisi. Apalagi jika anda mendapatkan tiket murah untuk pesawat.

Untuk itu, anda harus harus memperhatikan aspek keselamatan. Salah satunya adalah luas minimal yang dimiliki pesawat untuk ruang kaki.

Ini dikarenakan, sempit ruang untuk kaki di pesawat tidak hanya berpengaruh pada kenyamanan dan kesehatan. Tapi, juga berpotensi dalam keselamatan penumpang.

Mengutip Nine, Seorang pakar pesawat terbang Kanada Jan Davies menjelaskan, sempitnya ruang untuk kaki itu memiliki implikasi yang serius terutama keselamatan jika terjadi keadaan darurat. Sebab adanya sempitnya ruang gerak kaki di kelas ekonomi sehingga membuat mereka sulit untuk menghimpitkan kedua kakinya.

Padahal posisi tersebut sangat penting bagi penumpang untuk dilakukan saat pesawat terbang diharuskan melakukan pendaratan darurat di darat atau di atas air. Posisi yang melibatkan badan Anda sedikit menekuk hingga wajah menyentuh lutut dengan meletakkan tangan di belakang kepala, ini akan meminimalisir risiko patah tulang dan melindungi kepala dari kejatuhan benda dari atas.

Oleh karenanya, Jan Davies menyarankan agar jarak antara kursi depan dengan belakang lebih dari 30 inci atau 76,2 cm. Jika kurang dari itu akan menyulitkan orang-orang dengan postur badan tinggi dan besar untuk melakukan posisi menghimpit kaki ketika terjadi keadaan darurat.
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4842 seconds (0.1#10.140)