MNC Channels Edukasi Wanita Pola Hidup Sehat

Jum'at, 10 November 2017 - 22:06 WIB
MNC Channels Edukasi Wanita Pola Hidup Sehat
MNC Channels Edukasi Wanita Pola Hidup Sehat
A A A
JAKARTA - Kesehatan tubuh menjadi hal yang sangat penting dewasa ini, utamanya bagi wanita, terlebih mereka yang tinggal di kota metropolitan yang selalu sibuk sehingga sulit untuk menjaga pola hidup sehat.

Dengan tubuh sehat, wanita juga akan lebih mudah gembira, tertawa dan memancarkan sinar mata bahagia. Perempuan yang sehat dan bugar tentu akan membuat mereka percaya diri untuk aktif berkarya dan tampil menghadapi dunia.

Nah, MNC Channels sebagai salah satu unit bisnis MNC Group yang bergerak dalam bidang penyedia dan distribusi konten saluran televisi berbayar yang telah memiliki 20 saluran tayang di Indovision, Okevision, Top TV dan Play Media bekerja sama dengan Pil KB Andalan FE & Andalan Postpil menghadirkan acara Perlindungan Maksimal untuk Wanita Aktif.

Dengan acara tersebut, diharapkan bisa bermanfaat untuk wanita, baik yang sudah menikah maupun yang belum.

"MNC Channels menyelenggarakan sebuah acara dengan perlindungan maksimal bagi wanita aktif. Ada beberapa konten dalam event tersebut, di antaranya talkshow untuk memberikan edukasi, juga yoga," kata Markom Manajer MNC Channel Hanny Zulfikar di MNC Studios, Kebon Jeruk, Jumat (10/11/2017).

Pemilihan yoga sebagai salah satu konten dalam event itu lantaran yoga dinilai memiliki manfaat besar untuk mencipatakan relaksasi pada mereka yang melakukannya. "Yoga bisa untuk relaksasi. Setelah pulang dari kerja, mereka sudah fresh," jelasnya.

Selaras dengan tujuannya, menjaga kesehatan wanita di tengah padatnya aktivitas, ke depan acara tersebut juga akan digelar di sejumlah kantor, secara rutin.

"Kenapa diselenggarakan di kantor-kantor? Itu karena wanita begitu sibuk. Tujuannya mengedukasi pola hidup sehat. Menyempatkan waktu di sela-sela aktivitas. Untuk peserta, dibatasi dari 20 sampai 40 tahun," beber dia.

Di sisi lain, Pil KB Andalan FE merupakan metode kontrasepsi oral yang harus diminum setiap hari wanita aktif dan memiliki perlindungan ganda, yaitu memecah kehamilan dan memenuhi kebutuhan zat besi. Adapun Pil KB Andalan Postpil adalah Pil kontrasepsi darurat yang dapat mencegah kehamilan setelah berhubungan tanpa perlindungan alat kontrasepsi.

"Kita ingin mengedukasi kepada para wanita karena banyak mitos-mitos seputar penggunaan alat kontrasepsi, seperti gemuk, atau keluar jerawat. Lewat acara ini, kami ingin wanita bisa mengetahui mana mitos dan mana yang nyata," terang Product manager Andalan kontrasepsi Norina Semen.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 2.7779 seconds (0.1#10.140)