Begini Cara Menghilangkan Flek Hitam di Wajah secara Alami

Jum'at, 01 Desember 2023 - 17:52 WIB
loading...
Begini Cara Menghilangkan...
Flek hitam di wajah merupakan masalah kulit yang umum terjadi. Namun, flek hitam sering kali mengganggu penampilan. Foto/ MNC Media.
A A A
JAKARTA - Flek hitam di wajah merupakan masalah kulit yang umum terjadi. Munculnya flek hitam ini seringkali mengganggu penampilan hingga menurunkan kepercayaan diri penderitanya.

Terdapat beberapa bahan alami untuk menghilangkan flek hitam di wajah, seperti kulit manggis, gel lidah buaya, madu, dan masker kunyit. Namun, perlu diketahui bahwa bahan alami tersebut membutuhkan waktu untuk memudarkan flek hitam pada wajah.

Jika ingin menghilangkan flek hitam secara efektif, Anda bisa berkonsultasi dengan dokter kulit untuk mendapatkan jenis perawatan yang tepat. Namun sebelum itu, mari kenali lebih dulu cara menghilangkan flek hitam di wajah secara alami.

Cara Menghilangkan Flek Hitam di Wajah Secara Alami

1. Masker Kulit Manggis

Menggunakan masker kulit manggis secara teratur juga ternyata dapat membantu memudarkan flek hitam yang terjadi pada wajah. Flek hitam bisa disebabkan karena paparan sinar UV, maupun polusi lingkungan. Kulit manggis mengandung vitamin C dosis tinggi yang mampu meregenerasi sel kulit. Vitamin C berguna untuk mencerahkan wajah sehingga dapat memudarkan flek hitam.

2. Kunyit

Kunyit merupakan salah satu bahan alami yang cukup ampuh menghilangkan flek hitam. Kunyit sendiri memang cukup populer di dunia kecantikan, karena dapat mengatasi kerusakan kulit akibat radikal bebas dan mengurangi pigmentasi kulit. Bahkan kunyit dikenal sangat cepat dalam menghilangkan flek hitam.

3. Madu

Madu memiliki senyawa yang bersifat antioksidan sehingga dapat membantu mengatasi berbagai macam masalah kulit, salah satunya adalah flek hitam. Cara menggunakannya pun cukup mudah, Anda hanya perlu mengoleskan madu secara langsung pada permukaan kulit wajah. Diamkan masker madu tersebut selama 5–10 menit, kemudian bilas menggunakan air hangat sampai bersih.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1354 seconds (0.1#10.140)