7 Hidangan Khas Tahun Baru dari Berbagai Negara

Kamis, 07 Desember 2023 - 12:45 WIB
loading...
7 Hidangan Khas Tahun Baru dari Berbagai Negara
Hidangan khas tahun baru dapat melengkapi momen perayaan pergantian tahun bersama keluarga dan orang-orang terkasih. Foto Ilustrasi/iStock
A A A
JAKARTA - Hidangan khas tahun baru dapat melengkapi momen perayaan pergantian tahun bersama keluarga dan orang-orang terkasih. Setiap negara tentu memiliki tradisi tersendiri dalam hal merayakan tahun baru. Termasuk untuk urusan makanan.

Dijalankan sebagai tradisi, dipercaya dapat membawa keberuntungan, dan sebagai pelengkap perayaan tahun baru, merupakan beberapa alasan mengapa hidangan khas tahun baru harus selalu disajikan. Lantas, apa saja hidangan khas tahun baru yang unik dari sejumlah negara?

Berikut informasinya, yang dirangkum dari laman AllRecipes, Kamis (7/12/2023).


Hidangan Khas Tahun Baru

1. Vaselopita (Yunani)

7 Hidangan Khas Tahun Baru dari Berbagai Negara

Foto/iStock

Vaselopita/vasilopita merupakan kue khas Yunani yang biasa disajikan pada saat natal dan tahun baru. Siapa pun yang berkumpul dan ikut memotong kue ini dipercaya akan mendapatkan keberuntungan di rumah tangga mereka pada tahun mendatang. Sebagai tambahan, orang beruntung yang menemukan koin atau perhiasan kecil di dalam potongan kue tersebut dipercaya bakal mendapatkan kemakmuran selama 12 bulan.

2. Italian Lentil Soup (Italia)

7 Hidangan Khas Tahun Baru dari Berbagai Negara

Foto/iStock

Italia serta beberapa negara lain percaya bahwa lentil merupakan simbol keberuntungan dan kemakmuran karena bentuknya yang menyerupai koin. Lentil dapat diolah menjadi beragam jenis makanan untuk tahun baru, namun sup lentil yang hangat cocok dijadikan hidangan saat musim dingin.

3. Croquembouche Cone (Prancis)

7 Hidangan Khas Tahun Baru dari Berbagai Negara

Foto/iStock

Croquembouche adalah makanan penutup yang terbuat dari cream puffs atau kue krim yang dicelupkan ke karamel, disusun meninggi, lalu dilumuri lagi dengan karamel. Makanan penutup ini biasa disajikan untuk acara-acara seperti pernikahan, natal, dan perayaan malam tahun baru.

4. Tourtiere (Kanada)

7 Hidangan Khas Tahun Baru dari Berbagai Negara

Foto/iStock

Menu berupa pai daging ini berasal dari Quebec, Kanada. Biasa disajikan untuk perayaan natal dan tahun baru. Makanan ini berisi kombinasi rasa manis dan gurih yang berasal dari daging, kentang, bawang, rempah, dengan crust atau pinggiran yang dibalur mentega.


5. New Year Black Eyed Peas (Amerika Serikat)

7 Hidangan Khas Tahun Baru dari Berbagai Negara

Foto/iStock

Mengonsumsi hidangan kacang polong hitam pada tahun baru sudah menjadi kebiasaan di Amerika Serikat, terutama di bagian selatan. Kacang polong hitam ini biasa dikombinasikan dengan daging dan nasi. Tradisi ini dilakukan karena terdapat makna baik di baliknya. Kacang polong hitam ketika dimasak akan membengkak atau membesar, sebagai simbol untuk kekayaan di sepanjang tahun baru. Sebagian lain percaya kepada pepatah “eat poor on New Year’s, and eat fat the rest of the year”, yang berarti makan sederhana ketika tahun baru, dan makan makanan berlimpah sepanjang tahun.

6. Homemade Tamales (Meksiko)

7 Hidangan Khas Tahun Baru dari Berbagai Negara

Foto/iStock

Tamales merupakan hidangan yang biasa disajikan pada saat natal dan tahun baru di Meksiko dan berbagai negara latin lain. Proses pembuatannya cenderung lama. Tamales biasanya dipesan terlebih dahulu untuk acara-acara spesial. Mexican Tamales biasa diisi dengan isian gurih seperti daging, dibungkus dengan masa, dilapis kulit jagung, lalu dimasak.

7. Irish Bannock (Irlandia)

7 Hidangan Khas Tahun Baru dari Berbagai Negara

Foto/Depositphotos

Irlandia memiliki tradisi tahun baru yaitu memukul tembok rumah dengan roti untuk mengusir nasib buruk atau roh jahat. Selain dipakai untuk tradisi tersebut, bannock juga dapat dikonsumsi karena rasanya yang enak, terdapat kismis di dalamnya, dan merupakan roti tradisional Irlandia. MG/Miracle Tania
(tsa)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1369 seconds (0.1#10.140)