Sanji Punya Kekuatan Baru dari Keluarga Vinsmoke di One Piece

Rabu, 09 Mei 2018 - 16:30 WIB
Sanji Punya Kekuatan Baru dari Keluarga Vinsmoke di One Piece
Sanji Punya Kekuatan Baru dari Keluarga Vinsmoke di One Piece
A A A
JAKARTA - Sanji adalah karakter yang menjadi fokus utama di kisah Whole Cake Island. Sampai kisah itu selesai, koki itu masih mendapatkan sorotan di manga One Piece.

Bahkan, meskipun One Piece sudah membuka lembaran baru, chapter baru itu pun dimulai dengan kisah sang koki. Chapter itu juga mengonfirmasi bahwa Sanji punya kekuatan baru.

Kekuatan itu baru bisa muncul kalau dia mau menggunakannya. Kekuatan ini berasal dari warisan keluarganya. Dan, seperti yang diketahui para fans One Piece, Sanji bukanlah penggemar keluarga atau teknologi yang mereka gunakan.

Dikutip dari ComicBook.com, di akhir Whole Cake Island, Sanji berhasil lolos dari pulau itu bersama tim penyelamatnya. Gerombolan perompak Topi Jerami kemudian berlayar ke Wano untuk bertemu kru Zoro. Tapi, perjalanan itu tidak diawali dengan mulus. Chapter 903 dimulai dengan Sanji yang bersiap melemparkan ornamen kecil, tapi Monkey D Luffy berusaha mencegahnya.

Apa sebenarnya benda yang akan dilempar Sanji? Benda itu sebenarnya adalah Raid Suit dari Germa 66. Sepertinya, salah satu saudara Sanji menyelipkan benda itu saat bertempur di Whole Cake Island. Tapi, Sanji tidak yakin bagaimana perasaannya terhadap hadiah yang tidak diinginkan tersebut.

“Ini pasti ulang Niji! Dia satu-satunya dari mereka yang mengontak kita. Bahkan di saat yang sangat terakhir, dua melihat ke arahku,” ujar Sanji kepada teman-temannya. “Aku tak mau kekuatanku berasal dari sains seperti ini,” kata dia.

Pada akhirnya, Sanji memutuskan untuk menyimpan Raid Suit itu dan tidak jadi membuangnya ke laut. Jadi, masih ada peluang melihat koki itu memakainya suatu hari nanti. Pemakai kostum itu akan mendapatkan peningkatan kemampuan bertempur, jadi Kaidou bisa memaksa koki itu memakai kostum tersebut nantinya.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8794 seconds (0.1#10.140)